Tekuk Hayom, Jorgensen Tantang Tommy Sugiarto di Perempat Final
A
A
A
ODENSE - Dionysius Hayom Rumbaka gagal menciptakan perang saudara di perempat final usai tersingkir di babak kedua Denmark Terbuka 2015. Unggulan tuan rumah Jan O Jorgensen yang jadi lawannya, menang dengan skor 12-21, 21-15, 21-19 sehingga berkesempatan menantang Tommy Sugiarto.
Hayom yang bertanding melawan Jorgensen di Odense Sports Park, sempat memimpin di gim pertama dengan kemenangan 21-12. Sayang, pemain kelahiran Kulon Progo, 22 Oktober 1988 itu menyerah di gim kedua dengan skor 15-21.
Di gim penentuan, kedua pemain sempat berimbang hingga menciptakan skor 6-6. Namun Jorgensen yang unggul peringkat akhirnya menang dengan skor tipis 21-19. Kekalahan tersebut membuat putra Denmark jadi tujuh kali menang head-to-head tanpa terkalahkan atas Hayom.
Di babak selanjutnya, Jorgensen akan kembali menghadapi tunggal asal Indonesia yakni Tommy Sugiarto. Sebelumnya Tommy menang atas unggulan kelima turnamen Srikanth Kidambi dengan skor 21-15, 21-17. (Baca Juga: Tontowi/Liliyana dan Tommy Sugiarto Melaju ke Perempat Final)
Hayom yang bertanding melawan Jorgensen di Odense Sports Park, sempat memimpin di gim pertama dengan kemenangan 21-12. Sayang, pemain kelahiran Kulon Progo, 22 Oktober 1988 itu menyerah di gim kedua dengan skor 15-21.
Di gim penentuan, kedua pemain sempat berimbang hingga menciptakan skor 6-6. Namun Jorgensen yang unggul peringkat akhirnya menang dengan skor tipis 21-19. Kekalahan tersebut membuat putra Denmark jadi tujuh kali menang head-to-head tanpa terkalahkan atas Hayom.
Di babak selanjutnya, Jorgensen akan kembali menghadapi tunggal asal Indonesia yakni Tommy Sugiarto. Sebelumnya Tommy menang atas unggulan kelima turnamen Srikanth Kidambi dengan skor 21-15, 21-17. (Baca Juga: Tontowi/Liliyana dan Tommy Sugiarto Melaju ke Perempat Final)
(bbk)