UPDATE: De Angelis Pakai Alat Bantu Pernapasan

Jum'at, 16 Oktober 2015 - 10:15 WIB
UPDATE: De Angelis Pakai Alat Bantu Pernapasan
UPDATE: De Angelis Pakai Alat Bantu Pernapasan
A A A
MELBOURNE - Kondisi Alex de Angelis dilaporkan telah membaik, tetapi cara pembalap Iodaracing bernapas masih membutuhkan perhatian setelah ia menderita memar pada bagian paru-paru selama kecelakaan di Motegi, pekan lalu. Menurut dokter Clinic Mobile Michele Zasa, pembalap berusia 31 tahun itu sebenarnya tidak menderita gegar otak atau kerusakan tulang yang serius. Hanya saja ia masih membutuhkan bantuan pernapasan akibat cedera pada bagian paru-parunya.

"Bagian paru-paru De Angelis masih membutuhkan perhatian. Sehingga dua atau tiga hari ke depan tim medis akan memverifikasi stabilitas pernapasan dengan menjalani terapi paru di rumah sakit setempat," ujar Zasa seperti dikutip SBS, Jumat (16/10/2015).

Di tempat terpisah, seorang pejabat medis MotoGP menegaskan bahwa De Angelis tidak mungkin untuk dipindahkan ke rumah sakit Eropa. Artinya, proses penyembuhan pembalap berpaspor San Marino akan memakan waktu lama.

"Kami berharap memiliki stasioner kondisinya untuk hari-hari berikutnya dan kemudian siap untuk mentransfer dia," ungkap salah satu pejabat MotoGP di Sirkuit Phillip Island.

Ketidakhadiran De Angelis pada seri ke-16 di GP Australia akhir pekan ini, membuat tim Iodaracing mencari serep. Adalah Damian Cudlin diberikan kesempatan mengaspal di kampung halamannya pasca memutuskan pensiun pada 2013 lalu dari tim Paul Bird Motorsport.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6255 seconds (0.1#10.140)