Liverpool Lanjutkan Trend Positif di Level Eropa

Jum'at, 06 November 2015 - 02:47 WIB
Liverpool Lanjutkan Trend Positif di Level Eropa
Liverpool Lanjutkan Trend Positif di Level Eropa
A A A
KAZAN - Liverpool yang baru saja memastikan kemenangan perdana mereka di era Jurgen Klopp kala berhadapan dengan Chelsea tengah pekan lalu, langsung mendominasi permainan sejak peluit dibunyikan. The Reds bahkan berhasil membuat tuan rumah terus berada di bawah tekanan sejak babak pertama dimulai.

Namun sayang, meski Liverpool terus membombardir gawang Rubin Kazan, tidak ada satupun gol tercipta hingga laga usai. Alhasil babak pertama ditutup dengan skor kacamata.

Situasi di babak kedua tak jauh berbeda. Liverpool yang tidak bisa mencetak gol di babak pertama justru makin keranjingan untuk bisa merobek gawang tuan rumah. Dan usaha yang mereka bangun akhirnya baru bisa berbuah hasil di menit 52.

Ibe yang berlari kencang dari tengah lapangan, melepaskan bola ke arah kiri gawang begitu mendapat ruang terbuka. Skor berbah 0-1 untuk keunggulan tim tamu.

Namun sayangnya, meski tetap mendominasi permainan, Liverpool tidak bisa mencetak gol tambahan. Alhasil The Reds harus puas dengan kemenangan tipis 0-1 atas Rubin Kazan.

Line up

LIVERPOOL: Mignolet, Sakho, Moreno, Clyne, Lovren, Milner, Can, Ibe, Allen, Firmino, Benteke.

RUBIN KAZAN: Ryzhikov, Kverkvelia, Kambolov, Cotugno, Karadeniz, Eduardo, Georgiev, Nabiullin, Kislyak, Devic, Kanunnikov.
(rus)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4849 seconds (0.1#10.140)