Paksa Adu Penalti, Persipura Tetap Tumbang dari Bali United
A
A
A
BALI - Duel sengit pertandingan Grup Piala Jenderal Sudirman 2015 yang memertukan tuan rumah Bali United versus Persipura Jayapura, Sabtu (14/11/2015) berakhir dramatis. Sempat tertinggal selama 90 menit dan mampu menyamakan kedudukan jadi 1-1 di masa injury time, Persipura menyerah di babak adu penalti dengan kekalahan 1-4.
Dua tim yang mendewakan gaya sepak bola menyerang ini berduel sengit sejak awal pertandingan yang berlangsung di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar Bali. Bali United memeroleh peluang pertamanya pada menit keenam lewat aksi I Nyoman Sukarja. Sayang sundulannya hanya menyamping di gawang Persipura.
Tak berselang lama, Persipura membalas lewat aksi Boas Solossa. Beruntung, tendangan keras striker gaek tersebut hanya menerpa mistar gawang. Beberapa peluang Tim Mutiara Hitam selanjutnya justru berhasil digagalkan kiper Bali United Dicky yang tampil cemerlang. Babak pertama pun ditutup dengan skor kacamata.
Babak kedua bergulir, Bali United memasukkan Bayu Gatra menggantikan Sukarja. Namun Persipura yang inisiatif menebar ancaman lebih dulu. Sayang, mereka justru kebobolan pada menit ke-65 lewat aksi Lerby Eliandry.
Kerjasama apik dengan Bayu Gatra di depan kotak penalti Persipura diteruskannya dengan baik lewat sepakan keras yang gagal dibendung Selsius. Skor jadi 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.
Tertinggal membuat Persipura bangkit, namun urung menciptakan gol. Kondisi kian sulit setelah bek Dominggus Fakdawer diusir wasit pada menit ke-83. Hingga laga memasuki menit ke-90 dan diprediksi dimenangi Bali United, Ian Louis Kabes keluar jadi pahlawan.
Tendangan bebas yang didapat Persipura pada masa injury time gagal dihalau Dicky dan menghujam jala gawang Bali United. Gol tersebut jelas memaksa pertandingan di lanjutkan ke babak adu penalti.
Di babak tos-tosan, empat eksekutor Bali United sukses menunaikan tugasnya dengan baik. Sedangkan tiga penendang awal Persipura justru gagal. Pertandingan pun dimenangi Bali United dengan skor akhir 4-1 (1-1).
Hasil ini membuat skuat asuhan Indra Sjafri sukses mengemas kemenangan laga perdana di Piala Jenderal Sudirman. Selanjutnya, mereka akan melawan Mitra Kukar di tempat yang sama pada Jumat (20/11/2015). (Baca Juga: Sempat Unggul, Mitra Kukar Dikalahkan PSM Lewat Adu Penalti)
Susunan Pemain
Bali United: Dicky, Ricky Fajrin, Agus Nova, Ambrizal, Endra Permana, Fadil Sausu, Hendra Sandi, Paulo Sitanggang, I Nyoman Sukaja, Lerby Eliandry, Alsan Putra
Persipura Jayapura: Selsius Gebze, Yustinus Pae, Dominggus Fakdawer, Ricardo, Gerald Pangkali, Ian Louis, Nelson Alom, Robertino Pugliara, Boaz Solossa, Ronald Sesmot, Kristian Sibi.
Dua tim yang mendewakan gaya sepak bola menyerang ini berduel sengit sejak awal pertandingan yang berlangsung di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar Bali. Bali United memeroleh peluang pertamanya pada menit keenam lewat aksi I Nyoman Sukarja. Sayang sundulannya hanya menyamping di gawang Persipura.
Tak berselang lama, Persipura membalas lewat aksi Boas Solossa. Beruntung, tendangan keras striker gaek tersebut hanya menerpa mistar gawang. Beberapa peluang Tim Mutiara Hitam selanjutnya justru berhasil digagalkan kiper Bali United Dicky yang tampil cemerlang. Babak pertama pun ditutup dengan skor kacamata.
Babak kedua bergulir, Bali United memasukkan Bayu Gatra menggantikan Sukarja. Namun Persipura yang inisiatif menebar ancaman lebih dulu. Sayang, mereka justru kebobolan pada menit ke-65 lewat aksi Lerby Eliandry.
Kerjasama apik dengan Bayu Gatra di depan kotak penalti Persipura diteruskannya dengan baik lewat sepakan keras yang gagal dibendung Selsius. Skor jadi 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.
Tertinggal membuat Persipura bangkit, namun urung menciptakan gol. Kondisi kian sulit setelah bek Dominggus Fakdawer diusir wasit pada menit ke-83. Hingga laga memasuki menit ke-90 dan diprediksi dimenangi Bali United, Ian Louis Kabes keluar jadi pahlawan.
Tendangan bebas yang didapat Persipura pada masa injury time gagal dihalau Dicky dan menghujam jala gawang Bali United. Gol tersebut jelas memaksa pertandingan di lanjutkan ke babak adu penalti.
Di babak tos-tosan, empat eksekutor Bali United sukses menunaikan tugasnya dengan baik. Sedangkan tiga penendang awal Persipura justru gagal. Pertandingan pun dimenangi Bali United dengan skor akhir 4-1 (1-1).
Hasil ini membuat skuat asuhan Indra Sjafri sukses mengemas kemenangan laga perdana di Piala Jenderal Sudirman. Selanjutnya, mereka akan melawan Mitra Kukar di tempat yang sama pada Jumat (20/11/2015). (Baca Juga: Sempat Unggul, Mitra Kukar Dikalahkan PSM Lewat Adu Penalti)
Susunan Pemain
Bali United: Dicky, Ricky Fajrin, Agus Nova, Ambrizal, Endra Permana, Fadil Sausu, Hendra Sandi, Paulo Sitanggang, I Nyoman Sukaja, Lerby Eliandry, Alsan Putra
Persipura Jayapura: Selsius Gebze, Yustinus Pae, Dominggus Fakdawer, Ricardo, Gerald Pangkali, Ian Louis, Nelson Alom, Robertino Pugliara, Boaz Solossa, Ronald Sesmot, Kristian Sibi.
(akr)