Petr Cech Ingin Lepas Pelindung Kepala, Tapi...

Selasa, 17 November 2015 - 07:03 WIB
Petr Cech Ingin Lepas...
Petr Cech Ingin Lepas Pelindung Kepala, Tapi...
A A A
LONDON - Kiper Arsenal, Petr Cech merupakan salah satu pesepakbola yang memiliki ciri khas ketika tampil di atas lapangan. Pemain kebangsaan Republik Ceko itu selalu mengenakan pelindung kepala untuk menghindari cedera gegar otak yang didapatnya pada 2006 lalu.

Cerita bermula saat Cech tabrakan dengan pemain Reading, Stephen Hunt. Gara-gara insiden itu, tulang tengkorak Cech mengalami keretakan. Tim medis dari Oxford kemudian memasang pelat logam di dalam kepala sang pemain. Cech harus absen selama tiga bulan dan ketika tampil lagi, ia diwajibkan untuk memakai pelindung kepala.

"Saya sebenarnya lebih percaya diri jika harus melepasnya. Suka atau tidak, pelindung kepala itu bisa mempengaruhi Anda di lingkungan di sekitar," ucap Cech yang dikutip dari Daily Mail.

"Saat bermain, telinga Anda jadi tertutup dan itu sangat mengganggu pendengaran. Tapi dokter melarang saya untuk melepasnya," sambung kiper berusia 33 tahun tersebut.

Meski mengeluh soal dampak buruk dari pelindung kepala yang dikenakannya, Cech tetaplah seorang kiper hebat. Sejak 2006 sampai saat ini, ia banyak melakukan penyelamatan penting. Cech bahkan sempat merasakan gelar juara Liga Inggris, Piala FA, Capital One Cup, Community Shield, Liga Champions dan Liga Europa saat masih berseragam Chelsea. Prestasinya makin lengkap saat ia mengantarkan Arsenal juara Community Shield musim 2015/2016.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0579 seconds (0.1#10.140)