Terus Dominasi Pertandingan Bali United Tetap Tersisih

Jum'at, 27 November 2015 - 01:03 WIB
Terus Dominasi Pertandingan...
Terus Dominasi Pertandingan Bali United Tetap Tersisih
A A A
GIANYAR - Mendominasi pertandingan yang kerap diperagakan Bali United tak menjamin kalau tim asuhan Indra Sjafri menuai sukses di Piala Jenderal Sudirman 2015. Kekalahan 0-2 dari Semen Padang membuat peluang mereka tertutup ke fase selanjutnya.

Bertanding di depan pendukungnya sendiri di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kamis (26/11/2015), Bali United sama seperti laganya menguasai lini tengah. Tapi, dominasi mereka itu hanya bisa berlangsung di garis tengah. Begitu memasuki pertahan lawan serangan demi serangan yang dibangun selalu bisa dimentahkan.

Semen Padang sendiri dalam laga tersebut lebih menunggu. Mereka tak ingin melayani permainan mereka. Ternyata hasil ini cukup jitu dengan beberapa kali mengancam gawang Bali United.

Tapi gol baru tercipta jelang pertandingan bubar. Pada menit 82, James Koko Lomell memanfaatkan umpan Nur Iskandar di tengah kotak penalti. Tendangan menyusur tanah tak bisa diantisipasi kiper Bali United.

Semen Padang akhirnya memperbesar keunggulannya lewat Nur Iskandar di menit 84. Kali ini Koko Lomell yang melayani Nur Iskandar dengan umpan terobosan.

Tambahan tiga angka ini membuat Semen Padang naik ke posisi puncak klasemen Grup B. Kabau Sirah mengoleksi enam angka dari empat laga. Posisi ini terbilang belum aman mengingat Persipura Jayapura, Mitra Kukar, dan PSM Makassar bisa juga menggeser posisi Semen Padang mengingat ketiga tim itu baru bermain tiga kali.
(bbk)
Berita Terkait
Piala Sudirman 2023:...
Piala Sudirman 2023: China Tantang Korea Selatan di Final, Siapa Berjaya?
Sejarah Patung Jenderal...
Sejarah Patung Jenderal Sudirman yang Dibangun dengan Tangan Menghormat
LIVE di MNCTV! Saksikan...
LIVE di MNCTV! Saksikan Perjuangan Indonesia Hadapi China di Perempat Final Sudirman Cup 2023
Patung Jenderal Sudirman...
Patung Jenderal Sudirman Jadi Sasaran Vandalisme, PPSU Turun Tangan
Saksikan Langsung di...
Saksikan Langsung di RCTI+! Final Piala Sudirman 2023, China vs Korea Selatan
Hasil Undian Fase Grup...
Hasil Undian Fase Grup Piala Sudirman 2023
Berita Terkini
Aaron McKenna Robohkan...
Aaron McKenna Robohkan Eks Juara Dunia Liam Smith, Perpanjang Rekor Menang 20-0
1 jam yang lalu
Kebangkitan Eks Juara...
Kebangkitan Eks Juara Dunia WBO Chris Billam-Smith
1 jam yang lalu
Chris Eubank Jr Kalahkan...
Chris Eubank Jr Kalahkan Conor Benn, Akhiri Perseteruan Keluarga
1 jam yang lalu
Barcelona Juara Copa...
Barcelona Juara Copa del Rey 2025: Tendangan Terukur Kounde Jadi Penentu!
2 jam yang lalu
Kevin Sanjaya Yakin...
Kevin Sanjaya Yakin Fedor Gorst Dongkrak Semangat Atlet Biliar Indonesia
2 jam yang lalu
Sekjen POBSI: Kehadiran...
Sekjen POBSI: Kehadiran Fedor Gorst Diharapkan Jadi Inspirasi Atlet Muda Indonesia
3 jam yang lalu
Infografis
Sangkal Tudingan Zelensky,...
Sangkal Tudingan Zelensky, Rusia: China tetap Seimbang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved