Evan Dimas Rajut Tren Positif Surabaya United
A
A
A
SIDOARJO - Surabaya United memperbesar peluang lolos dari Grup C Piala Jenderal Sudirman usai menang 4-3 atas Persela Lamongan. Kemenangan tersebut melanjutkan rekor positif Surabaya United di turnamen ini.
Tampil di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jumat (27/11/2015), Surabaya United punya bekal bagus dengan kemenangan di laga teranyar menghadapi Persib Bandung, akhir pekan lalu. (Baca juga : Gol Semata Wayang Rudi Widodo Bungkam Persib).
Evan Dimas dan kolega tampil menekan dengan kepercayaan diri tinggi. Terbukti, mereka berhasil unggul 2-1 di babak pertama berkat sepakan Otavio Dutra pada menit ke-11 dan Rudi Widodo di menit ke-42. Sementara gol Persela Lamongan dicetak pemain asal Kamerun, Emile Mbamba pada menit ke-30.
Di babak kedua, aksi jual beli serangan terjadi setelah Rudi Widodo mencetak gol keduanya di menit ke-54 yang sekaligus memperbesar keunggulan Surabaya United menjadi 3-1. Tertinggal dua gol, pemain Persela, Emile Mbamba berusaha memperkecil ketertinggalan dengan mencetak gol keduanya di menit ke 65.
Laskar Joko Tingkir, julukan Persela, sempat menyamakan skor menjadi 3-3 melalui aksi Yogi Novrian di menit 68 akan tetapi Evan Dimas memastikan kemenangan Surabaya United dengan mencetak gol kemenangan di menit ke-86.
Dengan hasil tersebut, Surabaya United membuka peluang lolos dari babak penyisihan Grup C Piala Jenderal Sudirman 2015. Pada matchday selanjutnya, Surabaya United akan menghadapi Pusamania Borneo FC (PBFC) yang juga masih berpeluang lolos.
Susunan pemain kedua tim,
Persela Lamongan (4-3-3) : Choirul Huda, Edi Gunawan, Ledi Utomo, Asep Budi, Taufik Kasrun, Yogi Novrianto, Muhammad Radikal, Jusmadi, Arif Ariayanto, Dendi Sulistyawan, Emile Mbamba.
Surabaya United (4-4-2) : Thomas Ryan Bayu, Muhammad Fatchurochman, Otavio Dutra, Apriansyah, I Putu Gede, Ilham Udin Armaiyn, Asep Berlian, Evan Dimas, Fandi Utomo, Thiago Dos Santos, Pedro Javier.
Tampil di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jumat (27/11/2015), Surabaya United punya bekal bagus dengan kemenangan di laga teranyar menghadapi Persib Bandung, akhir pekan lalu. (Baca juga : Gol Semata Wayang Rudi Widodo Bungkam Persib).
Evan Dimas dan kolega tampil menekan dengan kepercayaan diri tinggi. Terbukti, mereka berhasil unggul 2-1 di babak pertama berkat sepakan Otavio Dutra pada menit ke-11 dan Rudi Widodo di menit ke-42. Sementara gol Persela Lamongan dicetak pemain asal Kamerun, Emile Mbamba pada menit ke-30.
Di babak kedua, aksi jual beli serangan terjadi setelah Rudi Widodo mencetak gol keduanya di menit ke-54 yang sekaligus memperbesar keunggulan Surabaya United menjadi 3-1. Tertinggal dua gol, pemain Persela, Emile Mbamba berusaha memperkecil ketertinggalan dengan mencetak gol keduanya di menit ke 65.
Laskar Joko Tingkir, julukan Persela, sempat menyamakan skor menjadi 3-3 melalui aksi Yogi Novrian di menit 68 akan tetapi Evan Dimas memastikan kemenangan Surabaya United dengan mencetak gol kemenangan di menit ke-86.
Dengan hasil tersebut, Surabaya United membuka peluang lolos dari babak penyisihan Grup C Piala Jenderal Sudirman 2015. Pada matchday selanjutnya, Surabaya United akan menghadapi Pusamania Borneo FC (PBFC) yang juga masih berpeluang lolos.
Susunan pemain kedua tim,
Persela Lamongan (4-3-3) : Choirul Huda, Edi Gunawan, Ledi Utomo, Asep Budi, Taufik Kasrun, Yogi Novrianto, Muhammad Radikal, Jusmadi, Arif Ariayanto, Dendi Sulistyawan, Emile Mbamba.
Surabaya United (4-4-2) : Thomas Ryan Bayu, Muhammad Fatchurochman, Otavio Dutra, Apriansyah, I Putu Gede, Ilham Udin Armaiyn, Asep Berlian, Evan Dimas, Fandi Utomo, Thiago Dos Santos, Pedro Javier.
(bep)