Bali United Ajak PSM Tinggalkan Piala Jenderal Sudirman

Minggu, 29 November 2015 - 17:55 WIB
Bali United Ajak PSM...
Bali United Ajak PSM Tinggalkan Piala Jenderal Sudirman
A A A
BALI - Ambisi PSM Makassar lolos ke babak delapan besar Piala Jenderal Sudirman gagal jadi kenyataan. Minggu (29/11/2015) mereka takluk dari Bali United. Hasil negatif ini memaksa PSM untuk terpaku di peringkat empat dengan raihan lima poin.

Awalnya skuat Juku Eja mengincar posisi puncak klasemen. Syaratnya, mereka harus menang saat menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Jika misi tersebut selesai dengan sempurna, PSM akan memiliki delapan poin dan berpeluang lolos sebagai juara grup B.

Mimpi tersebut nyaris jadi kenyataan saat Silvio Ezcobar dan Patrice Nzekou mengancam gawang Bali United di awal babak pertama. Sayangnya, peluang emas yang mereka dapatkan gagal berbuah gol. Meski terus menyerang, PSM harus puas ditahan imbang 0-0 hingga laga berakhir.

Pemenang akhirnya ditentukan lewat drama adu penalti. Pada momen krusial ini, Ezcobar dan Nzekou justru gagal memaksimalkan kesempatan. Keduanya tak mampu menuntaskan misi sebagai eksekutor penalti. Hanya Rasyid Bakri seorang yang bisa menceploskan bola ke gawang Bali United.

Di sisi lain, skuat asuhan Indra Sjafri bisa menuntaskan semua kesempatan yang didapat. Sepakan penalti I Made Wirahadi, Fadil Sausu, I Nyoman Sukarja dan Hansamu Yama sukses berbuah gol. Bali United menang dengan skor 4-1.

Meski demikian, Bali United tak bisa melanjutkan langkahnya ke babak delapan besar. Sebab mereka hanya memiliki empat poin dan terpuruk di dasar klasemen.
(bep)
Berita Terkait
Piala Sudirman 2023:...
Piala Sudirman 2023: China Tantang Korea Selatan di Final, Siapa Berjaya?
Sejarah Patung Jenderal...
Sejarah Patung Jenderal Sudirman yang Dibangun dengan Tangan Menghormat
LIVE di MNCTV! Saksikan...
LIVE di MNCTV! Saksikan Perjuangan Indonesia Hadapi China di Perempat Final Sudirman Cup 2023
Patung Jenderal Sudirman...
Patung Jenderal Sudirman Jadi Sasaran Vandalisme, PPSU Turun Tangan
Saksikan Langsung di...
Saksikan Langsung di RCTI+! Final Piala Sudirman 2023, China vs Korea Selatan
Hasil Undian Fase Grup...
Hasil Undian Fase Grup Piala Sudirman 2023
Berita Terkini
Merab Dvalishvili vs...
Merab Dvalishvili vs Sean O'Malley Jilid II: Pertarungan Ulang Perebutan Gelar Kelas Bantam Dikonfirmasi!
24 menit yang lalu
Sofie Imam Janjikan...
Sofie Imam Janjikan Kontribusi Terbaik untuk Timnas Indonesia
2 jam yang lalu
Tembus Final All England...
Tembus Final All England 2025, Bagas Penuhi Janji ke Leo Rolly Carnando
2 jam yang lalu
Mantan Raja Kelas Terbang...
Mantan Raja Kelas Terbang WBC Charlie Edwards Dihujat karena Kabur dari Duel Andrew Cain
2 jam yang lalu
Dokter Timnas Indonesia...
Dokter Timnas Indonesia Beberkan Kondisi Skuad Garuda Jelang Lawan Australia
2 jam yang lalu
Ini Jadwal Match Bundesliga...
Ini Jadwal Match Bundesliga Pekan 26, Nonton di VISION+ Link di Sini
5 jam yang lalu
Infografis
Jenderal IRGC: Iran...
Jenderal IRGC: Iran Sudah Beli Jet Tempur Su-35 Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved