Preview Barcelona vs Granada: Akhiri Kutukan di Camp Nou
A
A
A
BARCELONA - Barcelona membuka laga jornada ke-19 Liga Spanyol melawan Granada di Camp Nou, Sabtu (9/1/2016) malam WIB. Tuan rumah tentu diunggulkan kala menjamu El Grana, apalagi tim polesan Jose Ramon Sandoval hanya tim peringkat 17 atau calon penghuni degradasi.
Barcelona menatap laga ini dengan motivasi tinggi setelah mereka baru saja memetik kemenangan atas Espanyol di leg pertama babak 16 besar Copa del Rey dengan skor 4-1. Berarti, tiga poin menjadi harga mati buat anak asuh Enrique demi mengejar misi mempertahankan gelar La Liga musim ini.
Hasil positif pada laga nanti juga dapat berimbas pada kepercayaan diri Los Blaugrana, sebab Lionel Messi cs saat ini berada di belakang Atletico Madrid dengan selisih dua poin. Menilik rekam jejak kedua tim, Barcelona unggul segalanya atas Granada.
Dari 12 pertandingan sebelumnya, 11 diantaranya berhasil dimenangkan Barcelona. Sementara Granada cuma memetik satu kali kemenangan. Terakhir Barca menang atas Granada dengan skor 3-1 pada Februari 2015.
Melihat rekor minor El Grana jelas bukan pekerjaan yang mudah bisa mengambil tiga poin di depan pendukung Barcelona. Apalagi Enrique diketahui mendapat pasokan pemain yang bisa memberikan kontribusi terhadap permainan Blaugrana.
Adalah Arda Turan dan Aleix Vidal yang diprediksi akan membantu tim meningkatkan permainan Barca. Andres Iniesta berharap tambahan stok pemain akan melancarkan rencana tim di musim ini. "Kami sangat senang dengan keberadaan Arda dan Aleix. Mereka dapat membantu tim mencapai tujuan di musim ini," ujar Iniesta seperti dikutip ESPN.
Sementara itu, Sandoval mengakui bahwa lawan yang bakal dihadapi anak asuhnya tidak mudah. Tapi pelatih Granada tetap mengusung misi besar agar para pemainnya tidak terjungkal di Camp Nou.
"Sekarang kita pergi ke Camp Nou dan kami tahu itu akan menjadi pertandingan yang sulit, karena mereka selalu mampu menguasai jalannya pertandingan dan penguasaan bola. Tapi tim saya akan selalu berusaha untuk membuktikan diri," terang Sandoval.
Fakta menarik tentang Barcelona versus Granada
- Barcelona mencetak 22 gol dalam lima pertandingan di Camp Nou
- Selama tiga pertandingan kandang, Leo Messi selalu menyumbangkan gol di depan pendukungnya
- Luis Enrique mengalami kekalahan terakhir mereka pada Februari melawan Malaga
- Granada telah mencatat satu kemenangan dalam delapan laga tandang
- Granada diketahui sedang berupaya untuk mengakhiri kutukan di Camp Nou. Bahkan Los Granadinos adalah satu-satunya tim yang belum pernah menang di kandang Barca
- Dari 12 pertandingan, Barcelona sudah mengoleksi 11 kemenangan. Sementara sisanya diamankan Granada.
- Granada hanya memenangi satu kemenangan dari delapan pertandingan kandang melawan Levante
Susunan Pemain
Barcelon: Bravo; Vidal, Pique, Vermaelen, Mathieu; Turan, Busquets, Roberto; Messi, Suarez, Neymar
Granada: Fernandez; Foulquier, Mainz, Lomban, Biraghi; Rico, Perez, Marquez; Lopez, Penaranda, Mendez
Barcelona menatap laga ini dengan motivasi tinggi setelah mereka baru saja memetik kemenangan atas Espanyol di leg pertama babak 16 besar Copa del Rey dengan skor 4-1. Berarti, tiga poin menjadi harga mati buat anak asuh Enrique demi mengejar misi mempertahankan gelar La Liga musim ini.
Hasil positif pada laga nanti juga dapat berimbas pada kepercayaan diri Los Blaugrana, sebab Lionel Messi cs saat ini berada di belakang Atletico Madrid dengan selisih dua poin. Menilik rekam jejak kedua tim, Barcelona unggul segalanya atas Granada.
Dari 12 pertandingan sebelumnya, 11 diantaranya berhasil dimenangkan Barcelona. Sementara Granada cuma memetik satu kali kemenangan. Terakhir Barca menang atas Granada dengan skor 3-1 pada Februari 2015.
Melihat rekor minor El Grana jelas bukan pekerjaan yang mudah bisa mengambil tiga poin di depan pendukung Barcelona. Apalagi Enrique diketahui mendapat pasokan pemain yang bisa memberikan kontribusi terhadap permainan Blaugrana.
Adalah Arda Turan dan Aleix Vidal yang diprediksi akan membantu tim meningkatkan permainan Barca. Andres Iniesta berharap tambahan stok pemain akan melancarkan rencana tim di musim ini. "Kami sangat senang dengan keberadaan Arda dan Aleix. Mereka dapat membantu tim mencapai tujuan di musim ini," ujar Iniesta seperti dikutip ESPN.
Sementara itu, Sandoval mengakui bahwa lawan yang bakal dihadapi anak asuhnya tidak mudah. Tapi pelatih Granada tetap mengusung misi besar agar para pemainnya tidak terjungkal di Camp Nou.
"Sekarang kita pergi ke Camp Nou dan kami tahu itu akan menjadi pertandingan yang sulit, karena mereka selalu mampu menguasai jalannya pertandingan dan penguasaan bola. Tapi tim saya akan selalu berusaha untuk membuktikan diri," terang Sandoval.
Fakta menarik tentang Barcelona versus Granada
- Barcelona mencetak 22 gol dalam lima pertandingan di Camp Nou
- Selama tiga pertandingan kandang, Leo Messi selalu menyumbangkan gol di depan pendukungnya
- Luis Enrique mengalami kekalahan terakhir mereka pada Februari melawan Malaga
- Granada telah mencatat satu kemenangan dalam delapan laga tandang
- Granada diketahui sedang berupaya untuk mengakhiri kutukan di Camp Nou. Bahkan Los Granadinos adalah satu-satunya tim yang belum pernah menang di kandang Barca
- Dari 12 pertandingan, Barcelona sudah mengoleksi 11 kemenangan. Sementara sisanya diamankan Granada.
- Granada hanya memenangi satu kemenangan dari delapan pertandingan kandang melawan Levante
Susunan Pemain
Barcelon: Bravo; Vidal, Pique, Vermaelen, Mathieu; Turan, Busquets, Roberto; Messi, Suarez, Neymar
Granada: Fernandez; Foulquier, Mainz, Lomban, Biraghi; Rico, Perez, Marquez; Lopez, Penaranda, Mendez
(aww)