Pertajam Akurasi Finishing, PSMS Medan Butuh Lawan Tanding

Minggu, 24 Januari 2016 - 00:43 WIB
Pertajam Akurasi Finishing,...
Pertajam Akurasi Finishing, PSMS Medan Butuh Lawan Tanding
A A A
JAKARTA - PSMS Medan membutuhkan lawan tanding sebelum bertarung di Turnamen Piala Gubernur Kalimantan Timur 2016. Pelatih kepala PSMS, Suharto A.D. mengakui masih banyak pembenahan yang harus dilakukannya.



Namun, pembenahan tanpa pertandingan tak ayal seperti sayur tanpa garam. Soal ini, Suharto menilai, jika akurat passing dan finishing yang menjadi problem mendasar evaluasi tim.



“Memang, akurat passing dan finishing pemain masih kurang greget. Sekarang sudah membaik. Tapi, keduanya itu akan kami perkuat lagi,” tutur Suharto.

PSMS sendiri tengah berada di Jakarta mencari lawan sepadan. Laga melawan TNI Wora Malindo sudah dilakoni yang berakhir dengan kekalahan PSMS melalui drama adu penalti 4-5. Uji coba selanjutnya, PSMS menjajal PS TNI Mabes. Suharto menegaskan, butuh pertandingan tambahan sebelum tim bertolak ke Kalimantan Timur.



“Tim harus jalani pertandingan uji coba satu kali lagi sebelum turnamen Piala Gubernur Kaltim. Pertandingan terakhir itulah, semua yang kami siapkan diturnamen nanti diterapkan,” jelasnya.

Gong turnamen Piala Gubernur Kaltim akan bergema awal Februari mendatang. Tim-tim besar seperti,Mitra Kukar, Persiba Balikpapan, Persija Jakarta, Arema Cronus, Sriwijaya FC Palembang, Semen Padang FC, Bali United, Persib Bandung, PS TNI, serta dua tim tuan rumah Pusamania Borneo FC dan tim PON Kaltim, akan tampil diajang tersebut.


Dengan waktu sekitar 2 pekan lagi, memang hitung-hitungan realistis PSMS bisa melakoni satu pertandingan uji coba lagi. Soal ini, pelatih yang identik dengan kepala plontos itu mengaku, sudah punya lawan tanding Wiganda Pradika dkk. “Lawan kami selanjutnya Persikabo Bogor. InsyaAllah Sabtu pekan depan pertandingannya,” ungkapnya.

Tak hanya itu, mantan pelatih PS Bintang Jaya asahan itu pun menegaskan, karakter PSMS juga masih harus dikuatkan. Inilah yang menjadi modal PSMS semalam melakoni turnamen. “Karakter PSMS dengan semangat, keras, ngotot, tidak kalah dan tak mau mengalah, harus kami kuatkan lagi sebelum turnamen,” tegas Suharto.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1072 seconds (0.1#10.140)