United Segera Resmikan Mourinho

Jum'at, 05 Februari 2016 - 09:33 WIB
United Segera Resmikan...
United Segera Resmikan Mourinho
A A A
MANCHESTER - Mark Schwarzer menanggapi spekulasi tentang kesepakatan Jose Mourinho melatih Manchester United pada musim depan. Menurutnya, itu merupakan kabar yang bagus sebab ia mempunyai pengalaman dan pemahaman tentang permainan Liga Premier Inggris.

"Mourinho adalah manajer kelas dunia. Pengalaman, pengetahuan tentang permainan dan pemahamannya tentang Liga Premier akan sangat berharga buat United. Ini jauh lebih menguntungkan ketimbang mempertahankan Louis van Gaal yang baru mengenal Liga Inggris selama 18 bulan terakhir ini," ungkap Schwarzer, mantan anak asuh Mourinho di Chelsea seperti dikutip DailyStar, Jumat (5/2/2016).

Mourinho disebut akan melatih United musim depan setelah ada laporan menyebut jika dia sudah menandatangani kontrak bersama Setan Merah. Itu artinya, manajemen The Red Devils sudah habis kesabaran dengan Van Gaal yang belum bisa mendongkrak performa Wayne Rooney dkk.

Sebenarnya isu tentang kesepakatan ini sudah ramai dibicarakan sejak November lalu. Saat itu Mou dilaporkan telah mencapai kesepakatan secara prinsip untuk menjadi manajer United. Ketertarikan pelatih berusia 52 tahun itu lantaran ia kerasan berada di tanah Ratu Elizabeth.

"Mourinho telah membuktikan kemampuannya di mana pun ia berada. Selama mengelola klub ia selalu membawa keberhasilan dan rekornya berbicara untuk dirinya sendiri. Jika United tidak meresmikan kesepakatan ini, kemungkinan ada klub lain yang berusaha untuk mendapatkan tanda tangannya," tutup Schwarzer.

Baca juga:
'Mourinho Sudah Sepakat Latih Manchester United'
Mourinho Sepakat Latih Manchester United?
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6946 seconds (0.1#10.140)