Selangkah Lagi Ahsan/Hendra Jadi Jawara di Thailand Masters 2016
A
A
A
BANGKOK - Pasangan ganda putra Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan hanya tinggal selangkah lagi menjadi jawara di turnamen bulu tangkis Thailand Masters 2016. Kepastian yang diperoleh ganda terbaik Indonesia itu melangkah ke final setelah menumbangkan pasangan Korsel Ko Sung Hyun/Shin baek Cheol.
Kemenangan yang diperoleh pasangan juara dunia itu setidaknya menunjukkan jika nomor tersebut tetap bisa diperhitungkan. Ahsan/Hendra menjadi satu-satunya wakil Indonesia di turnamen tersebut setelah menang 21-15, 13-21, 21-18.
Di laga final yang akan berlangsung Sabtu (13/2/2016), Ahsan/Hendra akan bertemu pasangan Korsel lainnya Kim Gi Jung/Kim Sa Rang. Pasangan unggulan kedua ini sukses melangkah ke partai puncak setelah memulangkan pasangan China Huang Kaixiang/Zheng Siwei dua game langsung 21-19, 21-15.
Di atas kertas peluang, Ahsan/Hendra bisa mengalahkan lawannya. Sebab, dari pertemuan sebelumnya catatan pertandingan masih berpihak pada mereka. Dari tujuh pertandingan, Ahsan/Hendra sudah memenangkan lima laga.
Sementara itu nomor ganda campuran yang selama ini kerap jadi andalan Indonesia untuk membawa pulang gelar, kali ini bisa dikatakan gagal total. Hal yang sama juga terjadi di nomor lainnya.
Kemenangan yang diperoleh pasangan juara dunia itu setidaknya menunjukkan jika nomor tersebut tetap bisa diperhitungkan. Ahsan/Hendra menjadi satu-satunya wakil Indonesia di turnamen tersebut setelah menang 21-15, 13-21, 21-18.
Di laga final yang akan berlangsung Sabtu (13/2/2016), Ahsan/Hendra akan bertemu pasangan Korsel lainnya Kim Gi Jung/Kim Sa Rang. Pasangan unggulan kedua ini sukses melangkah ke partai puncak setelah memulangkan pasangan China Huang Kaixiang/Zheng Siwei dua game langsung 21-19, 21-15.
Di atas kertas peluang, Ahsan/Hendra bisa mengalahkan lawannya. Sebab, dari pertemuan sebelumnya catatan pertandingan masih berpihak pada mereka. Dari tujuh pertandingan, Ahsan/Hendra sudah memenangkan lima laga.
Sementara itu nomor ganda campuran yang selama ini kerap jadi andalan Indonesia untuk membawa pulang gelar, kali ini bisa dikatakan gagal total. Hal yang sama juga terjadi di nomor lainnya.
(bbk)