Kisruh Sepak Bola Indonesia Bikin Ferry Anto Gantung Sepatu

Sabtu, 13 Februari 2016 - 07:35 WIB
Kisruh Sepak Bola Indonesia...
Kisruh Sepak Bola Indonesia Bikin Ferry Anto Gantung Sepatu
A A A
SOLO - Penyerang Persis Solo Ferry Anto memutuskan untuk pensiun dari sepak bola. Ferry gantung sepatu tepat pada ulang tahunnya yang ke-31 pada 12 Februari. Belum diketahui pasti penyebab pemain bernomor punggung 17 memilih tidak lagi menjadi pesepak bola.


Keputusan untuk berhenti menjadi pemain profesional itu diungkapkan lewat twitter miliknya, pada Jumat (12/2), sekitar pukul 14.30 WIB. ''Inshaa Allah (gantung sepatu) iyaa mas,”ucapnya di akun @Ferryanto17.



Dia menjawab pertanyaan dari suporter Pasoepati bernama Agamone Anggono, pemilik akun @agamoneanggono. ''@Ferryanto13 Mas Lord gantung sepatu toh?,” kata Agamone.

Keputusan pemain yang sudah beberapa musim membela Laskar Sambernyawa itu mengundang simpati dari para pendukung Persis Solo. ''Dirgahayu 31 Tahun Lord. Maturnuwun sudah bermain di Persis Solo hingga akhir karirmu.Hormat kami untukmu,”tulis akun resmi suporter Pasoepati di @Pasoepati.


Saat dikonfirmasi langsung terkait pengunduran dirinya dari sepak bola Ferry mengaku sudah tidak lagi bersemangat lantaran kisruh sepak bola nasional,yang belum ada tanda-tanda akan berhenti, sehingga kompetisi semakin tidak jelas. ”Sepak bola yang sekarang ini yang membulatkan niat saya,” tuturnya.


Keputusan pemain jangkung untuk meninggalkan Persis itu tentu cukup mengejutkan. Ferry selama inimasih produktif dalam mencetak gol. Saat turnamen Piala Polda Jateng 2015 lalu, bersama dengan Johan Yoga, menjadi top skor dengan menorehkan 5 gol selama digelarnya turnamen.


Saat tim dibesut oleh Aris Budi Sulistyo, ia kerap dibangku cadangkan. Namunm ternyata bisa menjawab keraguan, setelah mampu menceploskan satu-satunya gol Persis ke gawang PSIS dan menyamakan kedudukan 1-1.

Kerja kerasnya akhirnya sia-sia, setelah Mahesa Jenar akhirnya menjadi juara berkat gol kontroversial setelah tim tuan rumah, mendapat hadiah penalti dari pengadil lapangan, sehingga pertandingan berkesudahan 2-1 atas kemenangan PSIS Semarang.

Apalagi dari segi usia yang masih 31 tahun, bukan sebuah akhir dari karir para pesepak bola.
Kendati tidak bisa terbantahkan mengalami penurunan, tapi banyak pesepak bola yang berusia di atas 32 tahun yang masih eksis, seperti Ronald Fagundez dan koleganya Christian Gonzales di Arema Cronus.


Dihubungi terpisah, Sekretaris Umum Persis Solo Sapto Joko Purwadi membenarkan bahwa Ferry Anto memutuskan untuk gantung sepatu. Pemberitahuan secara tertulis memang belum dilayangkan kepada tim.”Pernyataan resmi belum,” kata Sapto
(aww)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4432 seconds (0.1#10.24)