Ronaldo Siap Pertajam Rekor Gol ke Gawang Bilbao
A
A
A
MADRID - Real Madrid mengusung wajib menang menjamu Athletic Bilbao di Santiago Bernabeu, Sabtu (13/2/2016) pukul 22.00 WIB. Pelatih Zinedine Zidane bisa mengandalkan penyerang Cristiano Ronaldo yang mencatat rekor sebagai pemain Real Madrid yang paling sering merobek gawang Bilbao dalam sejarah La Liga.
Ronaldo sudah mengemas 14 gol dalam 13 pertandingan melawan klub Basque itu. Sebanyak 10 dari 14 gol tersebut dikemas di Santiago Bernabeu. CR7 unggul atas Hugo Sanchez, Ferenc Puskas, Raul Gonzalez yang masing-masing mengemas 11 gol. Sanchez mengemas 11 gol dalam 12 laga, begitu pun Puskas, sedangkan Gonzalez dalam 27 pertandingan.
Sejak kedatangannya ke Bernabeu pada tahun 2009, Ronaldo selalu mencetak gol ke gawang Bilbao di setiap musim. Pada musim lalu, di pertandingan terakhir melawan Bilbao di Santiago Bernabeu, Ronaldo mencetak hat-trick.
Itu bukan satu-satunya. Pada musim 2010/2011, CR7 mencetak satu gol di Bilbao dan mengemas hat-trick di Bernabeu dalam kemenangan 5-1. Dalam kampanye 2012/2013 mantan winger Manchester united itu menyumbang tiga gol, dan pada 2011/2012, dia mencetak dua dan di musim 2013/2014 dan 2009/2010, mencetak satu gol.
Pada pertemuan pertama musim ini di San Mames, Ronaldo gagal mencetak gol saat menang 2-1, 23 September 2015. Dua gol dikemas Karim Benzema. Kini, peluang Ronaldo mempertajam rekor terus mencetak gol ke gawang Bilbao ada di Bernabeu. Laga nanti juga akan menjadi ajang adu tajam Ronaldo dengan striker veteran Bilbao Aritz Aduritz. (Baca juga: Preview Real Madrid vs Athletic Bilbao: Awas, Ada Aduritz!)
Ronaldo masih terhitung jago mencetak gol di kandang sendiri pada musim ini, dibanding musim lalu. Dari 30 gol yang dikemas sejauh ini, Ronaldo mencetak 19 gol di Santiago Bernabeu. "Cristiano Ronaldo pemain terbaik," kata Zidane. "Orang-orang bisa bilang apa saja yang mereka suka tentang Ronaldo, tapi sesungguhnya dia baik hati."
Pencetak gol terbanyak ke gawang Bilbao dalam sejarah Madrid di La Liga
Cristiano Ronaldo 14 gol (dalam 13 pertandingan)
Hugo Sanchez 11 gol (dalam 12 pertandingan)
Ferenc Puskas 11 gol (dalam 12 pertandingan)
Raul Gonzalez 11 gol (dalam 27 pertandingan)
Ronaldo sudah mengemas 14 gol dalam 13 pertandingan melawan klub Basque itu. Sebanyak 10 dari 14 gol tersebut dikemas di Santiago Bernabeu. CR7 unggul atas Hugo Sanchez, Ferenc Puskas, Raul Gonzalez yang masing-masing mengemas 11 gol. Sanchez mengemas 11 gol dalam 12 laga, begitu pun Puskas, sedangkan Gonzalez dalam 27 pertandingan.
Sejak kedatangannya ke Bernabeu pada tahun 2009, Ronaldo selalu mencetak gol ke gawang Bilbao di setiap musim. Pada musim lalu, di pertandingan terakhir melawan Bilbao di Santiago Bernabeu, Ronaldo mencetak hat-trick.
Itu bukan satu-satunya. Pada musim 2010/2011, CR7 mencetak satu gol di Bilbao dan mengemas hat-trick di Bernabeu dalam kemenangan 5-1. Dalam kampanye 2012/2013 mantan winger Manchester united itu menyumbang tiga gol, dan pada 2011/2012, dia mencetak dua dan di musim 2013/2014 dan 2009/2010, mencetak satu gol.
Pada pertemuan pertama musim ini di San Mames, Ronaldo gagal mencetak gol saat menang 2-1, 23 September 2015. Dua gol dikemas Karim Benzema. Kini, peluang Ronaldo mempertajam rekor terus mencetak gol ke gawang Bilbao ada di Bernabeu. Laga nanti juga akan menjadi ajang adu tajam Ronaldo dengan striker veteran Bilbao Aritz Aduritz. (Baca juga: Preview Real Madrid vs Athletic Bilbao: Awas, Ada Aduritz!)
Ronaldo masih terhitung jago mencetak gol di kandang sendiri pada musim ini, dibanding musim lalu. Dari 30 gol yang dikemas sejauh ini, Ronaldo mencetak 19 gol di Santiago Bernabeu. "Cristiano Ronaldo pemain terbaik," kata Zidane. "Orang-orang bisa bilang apa saja yang mereka suka tentang Ronaldo, tapi sesungguhnya dia baik hati."
Pencetak gol terbanyak ke gawang Bilbao dalam sejarah Madrid di La Liga
Cristiano Ronaldo 14 gol (dalam 13 pertandingan)
Hugo Sanchez 11 gol (dalam 12 pertandingan)
Ferenc Puskas 11 gol (dalam 12 pertandingan)
Raul Gonzalez 11 gol (dalam 27 pertandingan)
(sha)