Susunan Pemain Indonesia vs Jepang: Tommy Sakit, Ihsan Unjuk Gigi

Minggu, 21 Februari 2016 - 15:26 WIB
Susunan Pemain Indonesia...
Susunan Pemain Indonesia vs Jepang: Tommy Sakit, Ihsan Unjuk Gigi
A A A
HYDERABAD - Tommy Sugiarto absen membela tim Kualifikasi Thomas Indonesia melawan Jepang di final Piala Thomas 2016, Minggu (21/2/2016) malam WIB. Kursi kosong yang ditinggalkan putra Icuk Sugiarto itu akan ditempati Ihsan Maulana Mustofa.

Susunan pemain tunggal putra Tim Kualifikasi Piala Thomas Indonesia pun berubah. Ihsan Maulana Mustofa, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, masing-masing menempati tunggal pertama, kedua dan ketiga.

"Seharusnya Tommy yang akan diturunkan di tunggal pertama, tetapi Tommy mendadak sakit pagi ini. Berhadapan dengan Jepang, saya rasa Anthony dan Jonatan lebih punya peluang untuk mengambil poin. Saya berharap kita bisa mengambil setidaknya satu poin dari sektor tunggal," papar Rexy Mainaky, Manager Tim Piala Thomas Uber Indonesia seperti dikutip Badmintonindonesia.

Jika melihat komposisi di sektor tunggal putra, tim Merah Putih cukup berat untuk mengumpulkan poin. Ihsan dan Anthony misalnya, mereka baru pertama kali bertemu dengan Kento Momota dan Sho Sasaki. Sehingga sulit untuk meraba peta permainan kedua pebulutangkis Jepang tersebut.

Di sektor ganda putra, pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan tidak diturunkan di laga final ini. Angga Pratama/ Ricky Karanda Suwardi dan Berry Angriawan/ Rian Agung Saputro dipercaya untuk bermain di ganda pertama dan kedua.

"Untuk ganda pertama kita punya peluang 45-55. Endo/Hayakawa sedikit lebih unggul dibandingkan Angga/Ricky. Sedangkan untuk ganda kedua kita, Berry Rian berhadapan dengan Takeshi/Keigo peluangnya 50-50," kata Rexy

Inilah susunan Tim Kualifikasi Piala Thomas Indonesia vs Jepang:

Tunggal putra:
Ihsan Maulana Mustofa vs Kento Momota

Ganda Putra:
Angga Pratama/ Ricky Karanda Suwardi vs Hiroyuki Endo/ Kenichi Hayakawa

Tunggal putra:
Anthony Sinisuka Ginting vs Sho Sasaki

Ganda Putra:
Berry Angriawan/Rian Agung Saputro vs Takeshi Kamura/ Keigo Sonoda

Tunggal putra: Jonatan Christie vs Kenta Nishimoto.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5819 seconds (0.1#10.140)