Favorit di Piala Gubernur Kaltim 2016, Arema Enggan Jemawa

Selasa, 23 Februari 2016 - 16:25 WIB
Favorit di Piala Gubernur...
Favorit di Piala Gubernur Kaltim 2016, Arema Enggan Jemawa
A A A
MALANG - Tiga klub Jawa Timur (Jatim) terjebak di Grup A turnamen Piala Gubernur Kaltim 2016. Arema Cronus, Persela Lamongan, Persegres Gresik United, plus Pusamania Borneo FC, akan berebut dua tiket untuk melaju ke babak berikutnya.

Turnamen berhadiah total Rp1,5 miliar ini menggunakan format berbeda. Sebanyak 12 tim peserta dibagi tiga grup. Dua tim teratas dari penyisihan grup, akan melaju ke 'Babak Trofeo' dan dibagi dalam dua grup dengan format pertandingan 3x45 menit (semua tim bertemu dengan panjang pertandingan satu babak). Juara dari grup babak trofeo akan bertemu di final. (Baca juga: Ini Pembagian Grup dan Jadwal Lengkap Piala Gubernur Kaltim 2016).

Sekilas dari peta kekuatan di Grup A, dua tim yang menjadi unggulan adalah Arema Cronus dan Pusamania Borneo FC. Jika parameternya adalah konsistensi dalam beberapa turnamen terakhir, Arema dan Pusamania jelas tim yang serius alias bukan sekadar ikut.

Persela Lamongan kembali menjadi kuda hitam yang bisa mengusik kemapanan dua tim di atas. Dengan pelatih anyar Stefan Hansson, Laskar Joko Tingkir membuat perubahan signifikan dari sisi taktik dan mulai percaya diri memasang target tinggi di turnamen.

"Kami memasang target menang di setiap pertandingan. Tahap pertama tentu saja mengincar tiket lolos dari Grup A. Di sana ada Arema dan Pusamania yang merupakan tim kuat, tapi kami harus yakin bisa lolos ke babak selanjutnya," begitu keyakinan Persela yang diutarakan manajer Yunan Achmadi.

Tim medioker di grup ini adalah Persegres Gresik United yang sama sekali belum memulai latihan hingga sepekan sebelum turnamen. Kemungkinan hanya membawa pemain lokal. Bahkan, mereka membuat keputusan mengejutkan dengan menunjuk Nus Yadera sebagai pelatih kepala, kendati belakangan berniat tetap mempertahankan Widodo Cahyono Putro. (Baca juga: Kejutan Nus Yadera Arsiteki Persegres, Mampukah Bersaing?).

Kubu Arema Cronus tidak mau jemawa walau menjadi salah satu tim favorit yang bakal lolos. General Manager Arema Cronus Ruddy Widodo menuturkan bahwa timnya tidak akan menggolongan lawan berdasarkan kualitas terlebih dahulu. Menurutnya semua bisa tampil mengejutkan di Samarinda nanti.

"Seperti biasanya, kami akan fokus dari pertandingan ke pertandingan. Tidak ada lawan ringan atau berat, karena memang semua bisa terjadi di lapangan. Saya rasa semua tim juga sudah mempersiapkan diri dan bakal semaksimal mungkin di Kalimantan," ujar Ruddy.

Arema kini masih bermain di Bali Island Cup (BIC) 2016 dan akan melakoni laga puncak kontra Persib bandung di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (23/2/2016) pukul 17.00 WIB. Selepas ini, pasukan Singo Edan sudah harus langsung mengarahkan fokus ke PGK 2016, karena pada akhir pekan sudah mulai bertarung.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8799 seconds (0.1#10.140)