Soal Insiden di Tikungan, Rio: Saya Masih Belajar

Kamis, 25 Februari 2016 - 08:01 WIB
Soal Insiden di Tikungan,...
Soal Insiden di Tikungan, Rio: Saya Masih Belajar
A A A
BARCELONA - Pembalap Manor Racing Team Rio Haryanto buka suara soal insiden tergelincir di tingkungan kelima Sirkuit Catalunya, saat tes sesi pertama, Rabu (24/2/2016). Rio mengakui insiden itu akibat driving error.

Rio sukses menjalani tes pramusim pertama Formula 1 (F1). Namun, dalam dua sesi uji coba pembalap asal Solo itu berada di posisi terakhir atau 12, setelah melahap 76 lap dengan catatan waktu 1m 28.249s. Pada sesi uji coba pagi, Rio bertengger diperingkat 10 dari 11 peserta, dengan catatan waktu 1m 29.808s.

Pembalap Force India-Mercedes Nico Hulkenberg (99 lap) menjadi yang tercepat pada sesi uji coba itu, dengan torehan waktu 1m 23.110s. Sedangkan di posisi kedua pembalap Prancis dari tim Haas-Ferrari Romain Grosjean yang melahap 82 lap dengan catatan waktu 1m 25.874s. (Baca juga: Tertinggal 2 Detik dari Jenson Button, Rio di Posisi Terakhir).

Kepada formulaspy.com, Rio menyatakan dirinya masih belajar dan berproses. Rio berharap pada hari kedua uji coba, Kamis (25/2/2016) ini, bisa memperbaiki catatan waktunya. "Saya masih belajar," kata Rio. "Saya masih dalam proses belajar dan mudah-mudahan besok akan lebih baik."

"Sangat berbeda dibandingkan GP2, karena di F1 banyak orang yang terlibat. Perasaan sangat berbeda melihat banyak orang ambil bagian dalam kerja keras dan berusaha. Terima kasih kepada mereka atas pekerjaan yang besar hari ini." (Baca juga: Sempat Tergelincir, Rio Haryanto Asapi Pembalap Ferrari).

Soal performanya di uji coba pertama dengan 76 lap dalam catatan waktu terbaik 1: 28,249, Rio menjelaskan dirinya membuat kesalahan kecil. "Saya membuat kesalahan kecil. Beruntung tidak ada kerusakan pada mobil, sehingga kami bisa kembali uji coba pada sore hari. Saya senang karena bisa kembali ke lintasan dan hari kami sungguh produktif. Kami melahap lap cukup banyak dibandingkan dengan dua hari pertama dengan Pascal sehingga ini sangat baik bagi saya dan tim."
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3901 seconds (0.1#10.140)