Setelah Gagal Finish, Menpora Mejeng Bareng Rio Haryanto

Minggu, 20 Maret 2016 - 14:26 WIB
Setelah Gagal Finish,...
Setelah Gagal Finish, Menpora Mejeng Bareng Rio Haryanto
A A A
MELBOURNE - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) tetap memberikan dukungan kepada Rio Haryanto meskipun pilot jet darat Manor Racing gagal melanjutkan balapan seri perdana Formula 1 di Grand Prix Australia, Minggu (20/3/2016). Pembalap Indonesia diketahui tidak mampu melewati garis finish lantaran mengalami masalah pada bagian mesin jet daratnya.

Kendati demikian, Rio Haryanto tetap mendapat dukungan penuh dari Menpora maupun masyarakat Indonesia. Kebanyakan dari mereka memberikan semangat dan dukungan melalui akun jejaring media sosial.

Singkat kata, pada balapan pertama ini Nico Rosberg keluar sebagai pemenang setelah mengalahkan rival utamnya dan juga rekan setimnya dari tim Mercedes Lewis Hamilton. Pembalap asal Jerman itu mencatatkan waktu 1 jam 48 menit 15.565 detik dari 57 lap yang dilahapnya.

Sementara itu Romain Grosjean tampil mengesankan dengan berada di posisi keenam. Padahal jika menyelisik pernyataan team principal Haas Ferrari, Gunther Steiner, sebelumnya sempat mengutarakan timnya dalam kondisi 90 persen. Sebab tidak mungkin balapan ketika jet darat mengalami kerusakan. Namun pilot jet daratnya mampu menjawab semua itu dengan mendapatkan delapan poin di awal balapan Formula 1. (Baca juga: Nico Rosberg Rebut Kemenangan Perdana Formula 1 Musim Ini)

Berikut kicauan netizen tentang dukungan kepada Rio Haryanto:

Khabibah ‏(@GheovaniUmi)
Tetep semangat kak @RHaryantoracing mungkin belum saatnya & mungkin bukan di Aus kk buat jadi juara Dunia.Indonesia tetep bangga punya kakak

KIKY RIZKY LILLAH ‏(@ngkikRizkyLilah)
Semangat bang Rio Walaupun gagal finish Karena masalah mesin kami tetep dukung
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1100 seconds (0.1#10.140)