Kevin Schwantz Tantang Lorenzo Terima Tawaran Ducati

Selasa, 12 April 2016 - 20:01 WIB
Kevin Schwantz Tantang...
Kevin Schwantz Tantang Lorenzo Terima Tawaran Ducati
A A A
TEXAS - Jorge Lorenzo sedang dihadapkan pilihan untuk bertahan di Yamaha atau cabut ke Ducati. Legenda balap Suzuki Kevin Schwantz pun menantang pembalap Spanyol itu agar berani mengambil tantangan baru yakni memilih gabung tim Italia.

Lorenzo belum mau menandatangani kontrak baru di Yamaha untuk suatu alasan. Imbasnya, Ducati bergerak cepat dengan disebut menyodorkan megakontrak untuk juara dunia MotoGP musim lalu itu.

Rekan setim Lorenzo, Valentino Rossi, sempat mengacungi jempol andai Lorenzo berani menerima tawaran Ducati. Hal yang sama kini juga diucapkan Schwantz yang ingin melihat ada pembalap juara seperti Lorenzo mencoba tantangan lain yakni pindah tim.

"Kami tahu Lorenzo sedang berada di posisi yang sulit. Masih ada Rossi membuat akan ada banyak perubahan selama dua tahun ke depan. Lorenzo memungkinkan ke Ducati. Motornya saat ini jauh lebih baik ketimbang masih ada Rossi dulu," ucap Schwantz dikutip AS, Selasa (12/4/2016).

"Saya bukannya tidak menganggap Andrea Iannone atau Dovizioso, tapi Lorenzo dan Marquez bisa membuat motor juara. Jika Lorenzo memulai kemenangan, itu hal yang penting sebab membuatnya jadi lebih konsisten dan menang secara keseluruhan," imbuhnya.

"Jadi jangan berpikir itu adalah sebuah kesalahan. Saya ingin melihat ada seseorang yang cukup berani untuk pergi dan menerima tantangan baru," pungkasnya.

Andai Lorenzo jadi pindah, maka Yamaha diprediksi bakal membajak pembalap Suzuki Maverick Vinales. Pembalap berusia 21 tahun itu digadang-gadang jadi pendamping yang tepat untuk The Doctor.

Baca Juga
Jika ke Ducati, Rossi Sebut Lorenzo Sebagai Pemberani

Legenda Ingatkan Vinales, Yamaha Cuma Anak Emaskan Rossi
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6009 seconds (0.1#10.140)