Singkirkan Benfica, Guardiola Minta Maaf Pada Ronaldo

Kamis, 14 April 2016 - 16:47 WIB
Singkirkan Benfica,...
Singkirkan Benfica, Guardiola Minta Maaf Pada Ronaldo
A A A
MADRID - Pep Guardiola sukses membawa Bayern Muenchen melaju ke semifinal Liga Champions setelah menyingkirkan Benfica. Anehnya, pelatih asal Spanyol itu malah meminta maaf pada Cristiano Ronaldo.

Muenchen hanya bermain 2-2 saat bertandang ke Estadio do Sport Lisboa e Benfica. Tapi, itu sudah cukup membuat jawara Liga Jerman itu ke semifinal Liga Champions untuk kelima kalinya berturut-turut. FC Hollywoods lolos karena unggul aggregate 3-2.

Guardiola menyambut sukses itu dengan gembira. Itu membuka peluang bagi pelatih berusia 45 tahun itu untuk menembus kesalahannya. Soalnya, selama bermukim di Allianz Arena, dia selalu gagal memenangi Liga Champions.

Meski senang, Guardiola mengaku merasa bersalah pada Ronaldo. Entah apa alasannya, mantan pelatih Barcelona itu memohon maaf kepada CR7. Dia merasa tidak enak hati karena membuyarkan harapan bintang Real Madrid itu untuk menghadapi Benfica di Semifinal.

“Saya tahu Cristiano Ronaldo ingin menghadapi Benfica di semifinal Liga Champions. Jadi, saya meminta maaf, karena dia tidak punya kesempatan untuk melawan mereka,” ucap Guardiola, dilansir marca.

Masih jadi misteri apa maksud perkataan Guardiola. Tapi, jika ditelisik, bisa sedikit dipahami alasannya. Ronaldo mengawali karirnya di Portugal bersama Sporting CP. Dia pastinya sering bersua Benfica di masa lampau. Jadi mungkin saja Ronaldo ingin bernostalgia dengan Benfica.

Apapun alasannya, Guardiola berkesempatan menutup kiprahnya di Jerman dengan cerita indah. Bayern berpeluang membukukan treble winner, yakni menjuarai Liga Jerman, DFB-Pokal dan Liga Champions. Itu bisa mengangkat pamor Guardiola saat melatih Manchester City (Man City) pada musim depan.
(mir)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2538 seconds (0.1#10.24)