Bakar Semangat Tim, Irlandia Luncurkan Lagu Resmi Piala Eropa 2016

Selasa, 24 Mei 2016 - 15:40 WIB
Bakar Semangat Tim,...
Bakar Semangat Tim, Irlandia Luncurkan Lagu Resmi Piala Eropa 2016
A A A
DUBLIN - Tim nasional Republik Irlandia meluncurkan lagu resmi untuk Piala Eropa 2016. Tembang berjudul The Irish Roar dan dibawakan dengan energik oleh band lokal Seo Linn sudah diperkenalkan ke publik oleh Asosiasi Sepak Bola Irlandia (FAI) sejak Sabtu (21/5/2016).

"Ini dia! The Irish Roar oleh Seo Linn, anthem resmi kami #EURO2016 song! #COYBIG," demikian kicau FAI dalam akun remsi Twitter miliknya (@FAIreland).

Menurut vokalis Seo Linn, Stiofan O Fearail, The Irish Roar memasukan unsur lagu tradisional Oro Se do Bheatha ‘Bhaile, salah satu lagu lokal paling populer dalam bahasa Irlandia dan merupakan lagu terkenal pada Easter Rising tahun 1916.

Fearail, 26 tahun, menjelaskan tambahan unsur tradisional dalam The Irish Roar karena anthem untuk Piala Eropa 2016 menyasar semua kalangan penduduk Irlandia. "Proyek seperti ini harus diingat bahwa kami sedang melayani seluruh penduduk Irlandia. Kami ingin lagu ini menjadi seterbuka mungkin untuk semua orang," katanya."Kami paham, hampir semua orang di Irlandia tahu lagu Oro Se do Bheatha ‘Bhaile."

Secara resmi lagu ini akan diperdengarkan ke publik jelang laga persahabatan Republik Irlandia versus Belanda di Stadion Aviva, Dublin, 27 Mei. Di Prancis, The Boys in Green -julukan timnas Irlandia- terjebak di Grup E bersama Belgia, Italia, dan Swedia. Laga pembuka pasukan Martin O'Neill melawan Swedia di Stade de France, Saint-Denis, 13 Juni mendatang.

Dengarkan lagu The Irish Roar di sini
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5900 seconds (0.1#10.140)