Rashford Pemain Termuda di Piala Eropa 2016

Selasa, 07 Juni 2016 - 15:33 WIB
Rashford Pemain Termuda...
Rashford Pemain Termuda di Piala Eropa 2016
A A A
LONDON - Penyerang tim nasional Inggris Marcus Rashford menjadi pemain termuda di Piala Eropa 2016. Andalan Manchester United itu akan berusia 18 tahun dan 223 hari saat Piala Eropa 2016 di buka di Stade de France, Prancis, pada 10 Juni mendatang. Rashford mengalahkan gelandang Portugal Renato Sanches yang berusia 18 tahun dan 298 hari.

Rasford kelahiran Wythenshawe, selatan Manchester pada 31 Oktober 1997. Mantan skuat timnas Inggris U-20 itu menjadi bagian dari 23 pemain yang di bawa Roy Hodgson ke Prancis.

Sedangkan Renato Sanches merupakan pemain Benfica kelahiran Lisabon, Portugal, 18 Agustus 1997. Pemain termuda ketiga adalah striker Turki Emre Mor yang lahir di Bronshoj, Denmark, 24 Juli 1997.

Namun, usia Rashford belum memecahkan rekor milik pemain Belanda Jetro Willems yang tampil memperkuat De Oranje saat melawan Denmark di Piala Eropa 2012. Saat itu, usia pemain PSV Eindhoven itu 18 tahun dan 71 hari. Sedangkan pencetak gol termuda Johan Vonlanthen (Swiss vs Prancis di Piala Eropa 2004) dalam usia 18 tahun dan 141 hari.

Pemain Termuda di Piala Eropa 2016:
1 Marcus Rashford (penyerang, Inggris) – lahir 31/10/1997
2 Renato Sanches (gelandang, Portugal) – lahir 18/8/1997
3 Emre Mor (penyerang, Turki) – lahir 24/7/1997

Pemain termuda Piala Eropa sepanjang masa:
Jetro Willems (Belanda vs Denmark 2012) 18 tahun 71 hari.

Pencetak gol termuda Piala Eropa sepanjang masa:
Johan Vonlanthen (Swiss vs Prancis 2004) 18 tahun 141 hari.

Tim dengan rata-rata usia termuda
25,39 – Inggris (3 pemain usia 21 tahun atau di bawah itu)
25,43 – Jerman (3 pemain usia 21 tahun atau di bawah itu)
25,57 – Swiss (4 pemain usia 21 tahun atau di bawah itu – bersama Kroasia)
25,91 – Belgia (3 pemain usia 21 tahun atau di bawah itu)
26,30 – Turki (2 pemain usia 21 tahun atau di bawah itu)

Tim dengan pemain usia remaja terbanyak
3 – Swiss
1 – Portugal, Ukraina, Prancis, Polandia, Turki, Kroasia, Inggris
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1188 seconds (0.1#10.140)