RESMI: Leicester City Rekrut Jebolan Akademi Real Madrid

Rabu, 22 Juni 2016 - 11:32 WIB
RESMI: Leicester City Rekrut Jebolan Akademi Real Madrid
RESMI: Leicester City Rekrut Jebolan Akademi Real Madrid
A A A
LEICESTER - Leicester City terus berbenah menyambut musim kompetisi 2016/2017. Juara baru Liga Inggris baru saja mendapatkan rekrutan keduanya di bursa transfer musim panas kali ini.

"Leicester City Football Club dengan bangga mengumumkan bek Spanyol Luis Hernandez akan bergabung dengan kesepakatan selama empat tahun, yang dimulai pada 1 Juli 2016," tulis pernyataan klub di situs resminya.

Seperti diberitakan Fox Sports, Leicester membajak Hernandez dari Sporting Gijon. Bek berusia 27 tahun itu jadi pemain kedua yang diboyong Ranieri setelah Ron-Robert Zieler sudah didaratkan lebih dulu ke King Power Stadium.

Hernandez adalah produk asli akademi sepak bola Real Madrid di musim 1998-2007. Setelah lulus dari Los Blancos, ia hijrah ke Gijon dan bertahan hingga naik ke tim senior pada 2012 lalu.

Di Gijon, ia sudah bermain sebanyak 140 kali dan mencetak satu gol. Musim lalu, ia membawa timnya bertahan di La Liga dengan mengakhiri kejuaraan di peringkat 17.

Hernandez akan mulai bergabung dengan Jamie Vardy cs di sesi latihan perdana musim 2016/2017 Juli mendatang. Ia juga akan ikut dalam kompetisi pramusim International Championship Cup 2016 melawan Barcelona, Paris Saint-Germain dan Celtic.

Kiprah Leicester di jendela transfer musim panas ini dikabarkan belum berakhir. Ranieri masih membidik striker Inggris milik Watford Troy Deeney.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0215 seconds (0.1#10.140)
pixels