Sam Allardyce Calon Kuat Tukangi Timnas Inggris

Rabu, 13 Juli 2016 - 17:53 WIB
Sam Allardyce Calon...
Sam Allardyce Calon Kuat Tukangi Timnas Inggris
A A A
LONDON - Teka-teki pengganti Roy Hodgson sebagai pelatih Timnas Inggris tak lama lagi akan terkuak. Nama Sam Allardyce menjadi calon paling kuat untuk menukangi Tim Tiga Singa setelah tampil buruk di Piala Eropa 2016.

Makin menguatnya Allardyce itu menguat setelah pihak Sunderland, klub di mana Allardyce kini melatih dimintai izin untuk berbicara dengan Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA). Pria 61 tahun itu akan bersaing dengan Steve McLaren yang dikabarkan sudah diwawancarai pihak FA.

Masuknya nama Allardyce sebagai kandidat utama setelah dinilai sukses membawa Sunderland keluar dari degradasi. Pihak Sunderland sendiri ingin segera mendapatkan kepastian mengingat mereka harus mempersiapkan diri untuk tampil di kompetisi Liga Inggris musim ini.

"Pihak FA telah menghubungi Sunderland untuk meminta izin berbicara dengan pelatih kami. Atas permintaan tersebut, kami menyetujuinya," bunyi pernyataan Sunderland, Rabu (13/7/2016).

Sunderland mengungkapkan jika Allardyce sebenarnya masuk dalam rencana besar manajemen klub setelah masa yang berat musim lalu. "Kami inginkan periode yang stabil. Karenanya kami berharap dia tetap berada di klub."

Karenanya, lanjut pernyataan tersebut, Sunderland sedikit terganggu dengan keinginan FA ingin meminangnya menjadi pelatih timnas. "Kami mendesak FA untuk menghormati kondisi sekarang ini."
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0751 seconds (0.1#10.140)