Terence Crawford Bungkam Para Kritikus

Minggu, 24 Juli 2016 - 12:54 WIB
Terence Crawford Bungkam Para Kritikus
Terence Crawford Bungkam Para Kritikus
A A A
LAS VEGAS - Kemenangan angka mutlak Terence Crawford atas Viktor Postol pada pertarungan unifikasi kelas welter junior WBO dan WBC sudah cukup untuk membungkam para kritikus. Pasalnya selama ini, petinju Amerika tersebut dianggap takut menghadapi The Iceman.

"Semua orang terus mengatakan jika saya menghindari pertarungan melawan Postol. Padahal kami menginginkan pertarungan itu, dan saya meminta agar kesepakatan segara tercapai. Tapi saya tidak tahu mengapa proses kesepakatan itu justru berlangsung lebih cepat dari perkiraan, dan saya akhirnya sukses membungkam mulut para kritikus ketika berada satu ring bersama Postol," ujar Crawford, pasca pertarungan yang berlangsung di MGM Grand Garden Arena, Minggu (24/7/2016).

Crawford resmi mengalungkan sabuk juara dunia kelas welter junior versi WBO dan WBC setelah menang angka atas Postol. Dalam duel unifikasi tersebut ketiga hakim memberikan kemenangan kepada petinju berkulit legam dengan 118-107, 118-107, dan 117-108.

Wajar jika Crawford mendapatkan kemenangan mutlak di pertarungan ini. Sebab dari analisis beberapa sumber, petinju berkulit legam itu berhasil mendaratkan pukulan sebanyak 141 dari 388 pukulan. Sementara lawan hanya 83 dari 244 pukulan.

Crawford pun semakin percaya diri untuk berbicara bahwa Postol bukan petinju yang memiliki pukulan terbaik di divisi kelas welter junior. "Saya terus menempel dia lantaran banyak orang yang mengatakan jika Postol merupakan salah satu petinju yang mempunyai pukulan terbaik di divisi ini. Tapi saya membuktikan hal yang berbeda hari ini," tegasnya.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5511 seconds (0.1#10.140)