Wah, Kontingen Olimpiade Argentina Terjebak di Lift Kampung Atlet
A
A
A
RIO DE JANEIRO - Cerita menegangkan terjadi di hari kedua Olimpiade Rio 2016. Petenis Argentina Juan Martin del Potro sempat terjebak selama 40 menit di lift perkampungan atlet, sebelum akhirnya bisa diselamatkan rekan senegaranya yang berasal dari tim bola tangan.
Seperti dilansir dari Daily Mail, Senin (8/8/2016), kejadian tersebut bermula ketika Del Potro hendak keluar kampung atlet untuk mempersiapkan diri menghadapi Novak Djokovic. Nahas, lampu tiba-tiba padam yang membuat lift yang ia gunakan langsung terhenti.
Del Potro yang tidak bisa menggunakan ponselnya, langsung berteriak minta tolong. Beruntung, salah satu atlet bola tangan tim Argentina, Federico Pizarro, mendengar teriakannya.
Tak pakai lama, Pizarro bersama rekannya langsung membuka pintu lift dengan paksa. Akhirnya, Del Potro bisa selamatkan dan menghirup udara segar.
Agen Del Potro, Jorge Viale, mengunggah foto kliennya ketika terjebak di lift ke Twitter. "Inilah bagaimana Del Potro memulai harinya: terjebak di lift kampung atlet Olimpiade selama 40 menit. Dia diselamatkan anggota tim bola tangan Argentina," kicaunya.
Pizarro juga mengunggah foto bersama dengan Del Potro ke Twitter. "Ketika kekuatan hilang dan seseorang terjebak, kami Gladiator datang menyelamatkan," kicaunya. Sekadar informasi, Gladiator adalah julukan untuk tim bola tangan Argentina.
Kejadian yang dialami Del Potro menambah panjang daftar masalah yang dialami atlet selama bermukim di kampung atlet Rio. Sebelumnya banyak yang mengeluhkan masalah toilet.
Pemain basket Amerika Serikat Andrew Bogut misalnya, ia terpaksa membangun tirai kamar mandi sendiri agar kamar mandinya tidak terlalu becek. Sementara pemain basket China mendapati toilet belum dipasang dengan baik, di mana sekrupnya kursinya masih longgar.
Seperti dilansir dari Daily Mail, Senin (8/8/2016), kejadian tersebut bermula ketika Del Potro hendak keluar kampung atlet untuk mempersiapkan diri menghadapi Novak Djokovic. Nahas, lampu tiba-tiba padam yang membuat lift yang ia gunakan langsung terhenti.
Del Potro yang tidak bisa menggunakan ponselnya, langsung berteriak minta tolong. Beruntung, salah satu atlet bola tangan tim Argentina, Federico Pizarro, mendengar teriakannya.
Tak pakai lama, Pizarro bersama rekannya langsung membuka pintu lift dengan paksa. Akhirnya, Del Potro bisa selamatkan dan menghirup udara segar.
Agen Del Potro, Jorge Viale, mengunggah foto kliennya ketika terjebak di lift ke Twitter. "Inilah bagaimana Del Potro memulai harinya: terjebak di lift kampung atlet Olimpiade selama 40 menit. Dia diselamatkan anggota tim bola tangan Argentina," kicaunya.
Pizarro juga mengunggah foto bersama dengan Del Potro ke Twitter. "Ketika kekuatan hilang dan seseorang terjebak, kami Gladiator datang menyelamatkan," kicaunya. Sekadar informasi, Gladiator adalah julukan untuk tim bola tangan Argentina.
Kejadian yang dialami Del Potro menambah panjang daftar masalah yang dialami atlet selama bermukim di kampung atlet Rio. Sebelumnya banyak yang mengeluhkan masalah toilet.
Pemain basket Amerika Serikat Andrew Bogut misalnya, ia terpaksa membangun tirai kamar mandi sendiri agar kamar mandinya tidak terlalu becek. Sementara pemain basket China mendapati toilet belum dipasang dengan baik, di mana sekrupnya kursinya masih longgar.
(sha)