Bale, Griezmann, atau Ronaldo? Ini Statistik Calon Pemain Terbaik Eropa

Kamis, 25 Agustus 2016 - 10:30 WIB
Bale, Griezmann, atau...
Bale, Griezmann, atau Ronaldo? Ini Statistik Calon Pemain Terbaik Eropa
A A A
MONACO - Tiga juru gedor terbaik dunia bakal menyandang status pemain terbaik Eropa. Mereka adalah Gareth Bale, Antoine Griezmann, serta Cristiano Ronaldo.

Pengumuman peraih gelar pemain terbaik Eropa bakal dilakukan di Monaco, Kamis (25/8/2016) waktu setempat. Acara tersebut bertepatan dengan drawing grup Liga Champions 2016/2017. (Baca Juga: Arsenal Hindari Barca: Ini Skenario Undian Grup Liga Champions 2016/2017 Nanti Malam)

Bale, Griezmann, dan Ronaldo merupakan striker yang saat ini bermain di satu kota yakni Madrid. Bedanya, Bale dan Ronaldo membela Real Madrid, sementara Griezmann mewakili sang rival, Atletico Madrid.

Ketiganya terpilih sebagai finalis calon pemain terbaik Eropa setelah mendapat vote paling banyak dari para jurnalis negara anggota UEFA. Bale, Griezmann, dan Ronaldo menyisihkan nama beken lainnya semacam duo superstar Barcelona; Luis Suarez dan Lionel Messi, serta kiper gaek Juventus Gianluigi Buffon.

Dengan demikian, sejarah bakal tercipta malam nanti. Pasalnya, Ronaldo berpeluang menyaingi Messi dalam urutan peraih gelar pemain terbaik Eropa yakni dua kali, atau muncul pemenang baru antara Bale atau Griezmann.

Para juru gedor La Liga Spanyol itu memang punya musim gemilang di kompetisi tahun lalu. Bale dan Ronaldo misalnya, keduanya mengantar Madrid merengkuh gelar Liga Champions ke-11.

Adapun di level kompetisi internasional, ketiganya juga tampil impresif. Bale membawa Wales cetak sejarah dengan melaju hingga semifinal Piala Eropa 2016. Griezmann yang jadi top skor Piala Eropa, serta Ronaldo yang membawa Portugal jadi kampiun Piala Eropa.

Lantas, siapa yang lebih pantas menyandang predikat calon pemain terbaik Eropa? Berdasarkan statistik dikeluarkan Sky Sports, ketiganya punya keunggulan masing-masing.

Statistik Gareth Bale Musim 2015/2016
KompetisiPenampilanGolUmpan Kunci
La Liga21(2)1910
Liga Champions803
Piala Eropa 2016631
Bale sukses jadi pemain vital di Real Madrid musim lalu. Meski tak bermain penuh di La Liga, kontribusi Bale justru penting di Liga Champions. Sebagai pemain sayap, assist Bale sangat membantu Los Blancos merengkuh gelar undecima Liga Champions. Contohnya, satu assistnya di final membuat Sergio Ramos mencetak gol ke gawang Atletico dan akhirnya menang lewat drama adu penalti.

Tak cuma di level klub, Bale juga membantu Wales tampil brilian dalam debut negaranya tampil di Piala Eropa. Semula tak diunggulkan, Bale mengantar The Dragons melaju hingga semifinal.

Statistik Antoine Griezmann Musim 2015/2016
KompetisiPenampilan
Gol
Umpan Kunci
La Liga
36(2)225
Liga Champions
1371
Piala Eropa 2016
6 (1)
6
2
Griezmann bisa dibilang sedang tampil dalam musim terbaiknya. Meski gagal membawa Atletico juara La Liga, penampilan impresifnya di Liga Champions mengantar Los Rojiblancos ke laga puncak. Meski pada akhirnya kalah dari Real Madrid, Griezmann mampu kembali bersinar di gelaran yang lebih prestisius, Piala Eropa 2016.

Ketajaman Griezmann sebagai striker terbaik dunia terlihat saat membela Timnas Prancis Juni lalu. Ia membantu Les Blues melaju hingga final, sayang lagi-lagi ia gagal jadi pemenang. Namun gelar top skor dengan torehan enam gol jadi bukti nyata ia pantas bersaing memperebutkan status pemain terbaik Eropa tahun ini.

Statistik Cristiano Ronaldo Musim 2015/2016
KompetisiPenampilan
Gol
Umpan Kunci
La Liga
363511
Liga Champions
12164
Piala Eropa 2016
732
Ronaldo merupakan pemain yang tampil luar biasa musim lalu. Bisa mengantar Real Madrid juara Liga Champions dan Timnas Portugal juara Piala Eropa, pemain berusia 31 tahun bisa dibilang merajai kompetisi Eropa 2015/2016.

Tak cuma itu, gelar top skor Liga Champions membuatnya terus memecah rekor di kompetisi antar-klub benua biru. Tak heran, Ronaldo punya peluang emas merengkuh gelar pemain terbaik Eropa keduanya setelah merebut gelar serupa dua tahun lalu.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2044 seconds (0.1#10.140)