Tottenham Masuk Tiga Besar setelah Bungkam Sunderland

Senin, 19 September 2016 - 01:04 WIB
Tottenham Masuk Tiga...
Tottenham Masuk Tiga Besar setelah Bungkam Sunderland
A A A
LONDON - Tottenham Hotspur merebut kemenangan penting di pekan kelima Liga Inggris 2016/2017. Membungkam Sunderland dengan skor tipis 1-0, anak asuh Mauricio Pochettino naik ke posisi tiga besar menguntit Manchester City dan Everton.

Bertanding di White Hart Lane Stadium, Minggu (18/9/2016), Tottenham sejatinya membawa modal kekalahan di Liga Champions. Tengah pekan lalu, mereka dibungkam AS Monaco dengan skor 1-2 di lokasi yang sama.

Namun kekalahan itu rupanya tak mempengaruhi mental bertanding Harry Kane. Hal tersebut terbukti ketika mereka menjamu Sunderland.

Gempuran dilakukan Tottenham ke lini pertahanan Sunderland yang dikawal Jason Denayer, Papi Djilobodji, Lamine Kone, dan Javi Manquillo. Namun serangan tuan rumah yang digalang Kane dan disokong trio Moussa Sissoko, Dele Alli, serta Heung-Min Son selalu gagal berbuah skor. Babak pertama pun berakhir dengan skor imbang tanpa gol.
Tottenham Masuk Tiga Besar setelah Bungkam Sunderland

REUTERS/Matthew Childs

Di paruh kedua, serangan Tottenham baru berhasil di menit ke-59. Berawal dari umpan crossing yang dilepaskan Kyle Walker, clearance yang tak sempurna dilakukan pemain bertahan Sundeland. Bola liar yang bergulir ke arah Kane, tak disia-siakan striker asal Inggris untuk menjebol gawang Sunderland yang dikawal Jordan Pickford. Skor berubah jadi 1-0. Berdasarkan statistik OptaJoe, gol tersebut membuat Kane sudah menjebol gawang The Black Cats sebanyak tiga kali dalam empat pertemuan terakhir di kandang.