Daftar Perolehan Medali PON XIX 2016, Selasa (27/9/2016) hingga Pukul 21.00 WIB

Selasa, 27 September 2016 - 21:01 WIB
Daftar Perolehan Medali...
Daftar Perolehan Medali PON XIX 2016, Selasa (27/9/2016) hingga Pukul 21.00 WIB
A A A
BANDUNG - Target Jawa Barat (Jabar) menjadi 'Jabar Kahiji' di Pekan Olahraga XIX 2016 bakal terwujud. Hingga Selasa (27/9/2016) pukul 21.00 WIB atau dua hari jelang penutupan, Kamis (29/9/2016), kontingen tuan rumah memimpin klasemen perolehan medali dengan 195 emas, 140 perak, dan 144 perunggu, atau total 479 medali.

Jabar jauh meninggalkan Jawa Timur yang bertengger diperingkat 2 dengan 123 emas, 123 perak, dan 116 perunggu (total 362 medali), dan DKI Jakarta di peringkat 3 dengan 118 emas, 115 perak, dan 112 perunggu atau total 345 medali.

Kendati demikian, Gubernur Jawa Barat merangkap Ketua Umum PB PON XIX 2016 Ahmad Heryawan belum mau mendeklarasikan Kontingen Jabar sebagai juara umum PON XIX. Menurut pria yang akrab disapa Aher itu, terlalu dini untuk menyebut 'Jabar Kahiji' karena masih ada pertandingan yang berlangsung menjelang penutupan.

"Jangan dulu diklaim Jabar Kahiji, terlalu dini kalau Jabar dibilang juara umum sekarang. Nanti saja," kata Aher seperti dilansir laman resmi PON XIX (pon-peparnas2016jabar.go.id). “Kita lihat nanti, Jabar juara umum atau tidak. Masih ada sisa pertandingan satu hari. Masih ada medali yang diperebutkan hingga besok.”

Yang menarik, Kontingen Maluku Utara akhirnya mendapatkan medali pertama. Dengan demikian seluruh kontestan PON XIX (34 provinsi) resmi mendapat medali. Maluku Utara meraih perak dari cabang olahraga futsal setelah di final mereka menyerah 1-2 dari tuan rumah Jawa Barat di Graha Laga Satria Futsal, Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Senin (26/7/2016) malam. Di arena PON empat tahun lalu di Riau, Maluku Utara berada di peringkat ke-32 dari 33 provinsi dengan perolehan satu medali perunggu.

Berikut Daftar Perolehan Medali PON XIX 2016, Selasa (27/9/2016) hingga Pukul 21.00 WIB
No
Kontingen
Emas
Perak
Perunggu
Total
1
JAWA BARAT
195
140
144
479
2
JAWA TIMUR
123
123
116
362
3
DKI JAKARTA
118
115
112
345
4
JAWA TENGAH
26
49
72
147
5
KALIMANTAN TIMUR
21
30
60
111
6
BALI
18
19
33
70
7
RIAU
16
25
24
65
8
SUMATERA UTARA
15
15
30
60
9
PAPUA
15
15
27
57
10
DI YOGYAKARTA
14
15
20
49
11
SULAWESI SELATAN
11
23
24
58
12
BANTEN
11
9
24
44
13
SUMATERA BARAT
11
8
17
36
14
LAMPUNG
11
7
15
33
15
KALIMANTAN SELATAN
8
7
12
27
16
NUSA TENGGARA BARAT
8
6
15
29
17
SUMATERA SELATAN
6
9
13
28
18
KEP. RIAU
6
4
6
16
19
JAMBI
5
6
19
30
20
ACEH
5
5
6
16
21
SULAWESI TENGGARA
5
3
4
12
22
KALIMANTAN BARAT
4
7
13
24
23
NUSA TENGGARA TIMUR
4
6
8
18
24
MALUKU
4
2
8
14
25
KALIMANTAN TENGAH
3
4
4
11
26
PAPUA BARAT
3
1
8
12
27
KALIMANTAN UTARA
3
0
3
6
28
GORONTALO
2
0
1
3
29
KEP. BANGKA BELITUNG
1
6
4
11
30
SULAWESI UTARA
1
0
6
7
31
SULAWESI TENGAH
0
3
7
10
32
BENGKULU
0
1
2
3
33
MALUKU UTARA
0
1
1
2
34
SULAWESI BARAT
0
0
1
1
Sumber: pon-peparnas2016jabar.go.id
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9128 seconds (0.1#10.140)