Marc Marquez Beri Coaching Clinic ke 16 Pembalap Muda Indonesia

Selasa, 25 Oktober 2016 - 11:52 WIB
Marc Marquez Beri Coaching...
Marc Marquez Beri Coaching Clinic ke 16 Pembalap Muda Indonesia
A A A
BOGOR - Sebanyak 16 pembalap muda Indonesia dari Astra Honda Racing School mendapat kesempatan langka. Selasa (25/10/2016) mereka diberi pendidikan dasar balap motor dari juara dunia MotoGP 2016, Marc Marquez.

Kegiatan ini berlangsung di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat. Marquez memberi teori serta menunjukkan cara mengendarai motor yang benar ketika di lintasan balap.

"Saat berada di atas motor, perhatikan penempatan kaki kalian. Sesuaikan kaki kalian dengan bentuk motor. Jangan lupa pegangan tangan harus dibuat senyaman mungkin. Hal ini agar kalian tidak terganggu saat mengatur kecepatan dan menekan tuas rem," ucap Marquez.

"Saat tikungan, badan jangan ditegakan. Beri jarak sedikit sebab kalian harus menginjak rem," tambahnya.

Kesempatan ini sangat disyukuri oleh Ade Nanta. Pembalap berusia 12 tahun asal Magetan ini tidak menyangka bisa dibimbing oleh idolanya.

"Saya tentunya senang dan tidak menyangka bisa satu trek sama Marquez. Kita diajari teknik balap yang benar dan senang pastinya," ucapnya.

"Saya harap pembalap-pembalap muda ini bisa memetik pelajaran dan pengalaman dari kegiatan ini. Semoga ke depannya mereka bisa ikut berprestasi seperti Marc Marquez," kata Johannes Loman selaku Executive Vice President Direktorat Astra Honda Motor.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6924 seconds (0.1#10.140)