Kondisi Tibo Belum Fit, Luiz Ricardo Berpeluang Jadi Starter

Jum'at, 09 Desember 2016 - 09:01 WIB
Kondisi Tibo Belum Fit,...
Kondisi Tibo Belum Fit, Luiz Ricardo Berpeluang Jadi Starter
A A A
MAKASSAR - Bomber asing PSM Makassar, Luiz Ricardo berpeluang tampil sebagai starter saat timnya menjamu Persija Jakarta pada lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) di Stadion Andi Mattalatta Mattoanging Sabtu, (10/12/2016) mendatang.

Pemain asal Brasil ini bisa menggantikan Titus 'Tibo' Bonai yang masih dalam pemulihan. Meski Tibo sudah dalam kondisi fit, hanya saja tim dokter masih terus memantau kondisi cedera hamstring.

Di dua pertandingan terakhir Luiz hanya menjadi pemain pengganti, lantaran tim kepelatihan masih mempercayakan Tibo sebagai penyerang utama di lini depan. Bahkan, pemain ini sudah mengoleksi tujuh gol bersama Skuat Juku Eja. Terakhir, pemain asal Papua ini berhasil mencetak satu gol untuk mengantarkan timnya mempermalukan Bali United 0-2.

Hanya saja, dilaga ini, Tibo harus ditarik keluar lantaran cedera hamstring. Posisinya diambil alih oleh Luiz Ricardo, pemain ini sebelumnya menjadi andalan PSM, hanya saja cedera engkel membuat sentuhan Luiz berkurang. Bahkan, tiga kali bermain sebagai pemain pengganti Luiz baru mencetak satu gol.

Asisten fisioterapi PSM Wahyu mengatakan, untuk kondisi Tibo saat ini sudah membaik dari sebelumnya, dan kemungkinan besar bisa main. "Tapi full time atau tidaknya, tergantung keputusan pelatih," katanya.

Dia mengaku, sudah berusaha semaksimal mungkin menyembuhkan pemain agar mereka fit jelang pertandingan. "Karena memang diharapkan semua pemain dalam kondisi bagus dipertandingan," jelasnya.

Pada laga kandang terakhir ini, tim asuhan Robert Alberts tersebut diharap bisa melanjutkan hasil positif yang mereka raih. Apalagi, laga kandang ini merupakan penutup musim ISC 2016.

Asisten Pelatih PSM Imran Amirullah mengatakan, untuk kondisi pemain memang masih harus dilihat nanti dilatihan. "Karena pelatih kepala akan lihat kondisi pemain secara menyeluruh," jelasnya. (Baca juga:
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1823 seconds (0.1#10.140)