Malaysia Turun Lima Peringkat, Ini Peta Kekuatan Sepak Bola di Asia Tenggara

Kamis, 22 Desember 2016 - 22:58 WIB
Malaysia Turun Lima...
Malaysia Turun Lima Peringkat, Ini Peta Kekuatan Sepak Bola di Asia Tenggara
A A A
JAKARTA - Malaysia terpaksa turun lima peringkat di tabel FIFA yang dirilis Kamis (22/12/2016). Pada turnamen teranyar, Skuat Harimau Malaysia gagal lolos penyisihan grup Piala AFF 2016.

Hasil buruk yang diterima Malaysia di turnamen AFF 2016 membuat mereka turun lima peringkat pada tabel FIFA. Setelah bulan lalu Skuat Harimau Malaysia berada di posisi ke-156, mereka kini merosot ke-161.

Selama tampil di Piala AFF 2016, Malaysia memetik satu kemenangan dan dua kekalahan. Anak asuh Ong Kim Swee menang 3-2 menghadapi Kamboja namun takluk 0-1 dari Vietnam dan Myanmar.

Pada turnamen tersebut, Thailand kembali berjaya dengan memenangkan trofi kelima usai mengalahkan Indonesia dengan agregat 3-2 di babak final. Sempat tertinggal 1-2 di leg pertama, Teerasil Dangda cs mengunci leg kedua di Bangkok dengan kemenangan 2-0.

Hasil positif yang diraih Thailand membuat mereka naik tiga peringkat di tabel FIFA, 22 Desember 2016. Saat ini mereka berada di posisi ke-126 tepat tiga poin di belakang Korea Utara. (Baca: Kembali ke Panggung Internasional, Peringkat Indonesia Naik di Tabel FIFA)

Berikut peringkat terbaru kontestan Piala AFF 2016

PosNegaraNaik/TurunHasil di Piala AFF
120
Filipina
Turun 3Penyisihan Grup
126ThailandNaik 3
Juara
134VietnamTurun 5Semifinal
159MyanmarNaik 7Semifinal
161Malaysia
Turun 5Penyisihan Grup
165SingapuraTurun 3Penyisihan Grup
171IndonesiaNaik 8Runner Up
173KambojaTurun 5Penyisihan Grup
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0901 seconds (0.1#10.140)