Jelang Hadapi Kamerun, Memori Kekalahan Hantui Senegal

Sabtu, 28 Januari 2017 - 17:29 WIB
Jelang Hadapi Kamerun, Memori Kekalahan Hantui Senegal
Jelang Hadapi Kamerun, Memori Kekalahan Hantui Senegal
A A A
FRANCEVILLE - Senegal hendak menuntaskan dendam atas Kamerun di ajang Piala Afrika. Pada tahun 2002, Mereka gagal merengkuh gelar juara setelah kalah dari Kamerun di partai final.

Pada saat itu, Senegal dalam misi merengkuh gelar juara perdana mereka di ajang tersebut. Namun, tim berjuluk Lions of Teranga justru takluk dengan agregat 2-3 lewat adu penalti.

Sejak saat itu, Senegal telah 12 kali tampil di Piala Afrika. Sayangnya, belum sekalipun Lions of Teranga berhasil mencicipi manisnya trofi sepak bola paling elit Benua Hitam.

Pelatih Senegal, Aliou Cisse merupakan bagian dari skuat yang takluk atas Kamerun. Dia mengusung misi balas dendam saat timnya bertemu Kamerun di perempat final Piala Afrika 2017 di Stade de Franceville, Minggu (29/1/2017).

"Urusan perasaan belum selesai. Pekerjaan kami belum selesai," kata Cisse, dikutip africanfootball.com, Sabtu (28/1/2017).

"Memang benar, menjelang pertandingan ini kami selalu mengatakan kepada pemain 'jangan mengulang kesalahan yang pernah kami buat'," kata Cisse.

Tahun ini, Senegal menjadi salah satu favorit juara. Mereka lolos dari fase penyisihan sebagai pemuncak Grup B setelah mencatat dua kemenangan dan satu hasil imbang.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4013 seconds (0.1#10.140)