Federer Kembali Menembus Sepuluh Besar

Selasa, 31 Januari 2017 - 03:41 WIB
Federer Kembali Menembus...
Federer Kembali Menembus Sepuluh Besar
A A A
MELBOURNE - Keberhasilan Roger Federer memenangkan grand slam Australia Terbuka 2017 pada akhir pekan kemarin, berimbas positif terhadap peringkat sang pemain. Datang ke Melbourne dengan posisi ke-17 dalam daftar peringkat pemain ATP, petenis asal Swiss itu pun pulang dengan berada di peringkat 10.Federer merebut gelar grand slam ke-18 selama karirnya, menyusul kemenangan 6-4, 3-6, 6-1, 6-3, 6-3 atas musuh bebuyutannya Rafael Nadal di final Australia Terbuka 2017. Meskipun mengalami kekalahan dari Federer, Nadal juga naik tiga peringkat ke posisi enam, sementara tempat teratas masih dikuasai petenis dari Inggris Raya, Andy Murray dengan diikuti Novak Djokovic.Stanislas Wawrinka, yang disingkirkan Federer di semifinal Australia Terbuka 2017, kembali menduduki peringkat terbaik yang pernah dicapainya yakni nomor tiga dunia atau naik satu strip menggeser Milos Raonic, yang kini nangkring di posisi empat.Dalam daftar peringkat WTA, Serena Williams kembali menjadi petenis tunggal putri nomor satu dunia, setelah memecahkan rekor 23 gelar grand slam di Australia Terbuka. Dia melampaui raihan 22 gelar grand slam milik Steffi Graf berkat kemenangan atas kakaknya, Venus Williams di final Australia Terbuka.Penghuni peringkat pertama sebelumnya, Angelique Kerber harus puas turun ke peringkat kedua. Juara bertahan di Melbourne itu hanya mampu bertahan di babak 16 besar tahun ini.Petenis Republik Ceko, Karolina Pliskova naik ke posisi tertinggi dalam karirnya yakni peringkat tiga dunia, setelah menyelesaikan Australia Terbuka di babak delapan besar. Di belakang Pliskova terdapat Simona Halep dan Dominika Cibulkova.
(nug)
Berita Terkait
Saat Terakhir Roger...
Saat Terakhir Roger Federer Jadi Petenis No 1 Rangking Dunia ATP
5 Legenda Tenis yang...
5 Legenda Tenis yang Menggemparkan, Salah Satunya Jadi Nama Court Grand Slam
Djokovic Petenis Kedua...
Djokovic Petenis Kedua Terlama di Peringkat Satu dunia
Mengapa Federer dan...
Mengapa Federer dan Nadal Tidak Butuh Kecepatan Servis Kedua
Seru dan Heboh, Ekspresi...
Seru dan Heboh, Ekspresi Murray dan Nadal Memainkan Tenis Virtual
Trio Mutan Roger Federer,...
Trio Mutan Roger Federer, Nadal dan Djokovic Hidup di Dunia Lain
Berita Terkini
Skorsing Dicabut, Ryan...
Skorsing Dicabut, Ryan Garcia Lolos dari Lubang Kematian Kariernya
21 menit yang lalu
Gading Marten dan Wijaya...
Gading Marten dan Wijaya Saputra Gembira Main Bareng Juara Dunia Biliar
58 menit yang lalu
PB POBSI Terus Berjuang...
PB POBSI Terus Berjuang Lahirkan Juara Dunia dari Indonesia, Kategori Junior Sudah Disabet
1 jam yang lalu
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
9 jam yang lalu
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
11 jam yang lalu
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
12 jam yang lalu
Infografis
Militer China Kepung...
Militer China Kepung Taiwan untuk Simulasi Invasi Besar-besaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved