Kekurangan Pelatih Futsal, AFP Jatim Gelar Kursus

Kamis, 02 Februari 2017 - 23:00 WIB
Kekurangan Pelatih Futsal,...
Kekurangan Pelatih Futsal, AFP Jatim Gelar Kursus
A A A
SURABAYA - Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Jawa Timur terus berupaya meningkatkan kualitas pelatih futsal. Caranya menggelar lagi kursus pelatih Futsal level 1 (one) Nasional dengan Andre Irawan sebagai instruktur.Sekretaris AFP Jawa Timur (Jatim) Martin Setia Budi mengatakan kursus yang berlangsung di Bhaskara Arena Futsal Surabaya, Kamis (2/2/2017) itu merupakan salah satu pogram kerja AFP Jatim pada 2017. Tujuannya untuk pengembangan futsal di Jatim.“Hal terpenting yang diharapkan dari pelatihan ini, mereka bisa membawa perubahan dan memberi kemajuan bagi futsal di Jawa Timur, serta futsal Indonesia secara keseluruhan agar prestasi semakin meningkat,” jelas Martin.Martin menilai kemajuan futsal di Jatim sangat pesat. Namun, diakui saat ini Jatim masih kurang pelatih berlisensi dibanding provinsi lain. Ini harus diatasi karena kompetisi akan menerapkan aturan baru. Nantinya, klub yang ikut berkompetisi di bawah PSSI harus diasuh pelatih berlisensi minimal level 1 Nasional.Sementara itu, ketua panitia Sai Dong menjelaskan, AFP Jatim menggelar dua kali kursus selama Februari 2017, yakni gelombang pertama mulai 1-4 Februari dan gelombang kedua pada 8-11 Februari. “Kursus level 1 Nasional kali ini merupakan gelombang pertama yang digelar pada 1-4 Februari 2017. Ada 24 peserta dari berbagai daerah di Jawa Timur yang ambil bagian, seperti halnya Kabupaten Magetan yang mengirimkan 5 (lima) peserta,” ucap Sai.Sai Dong menambahkan pada dua pelatihan kali ini PSSI menunjuk pelatih futsal timnas AFF 2017, Andre Irawan sebagai intruktur. Diharapkan peserta mampu menyerap ilmu kepelatihan dan mampu meningkatkan pembinaan futsal di daerahnya masing-masing.Dalam pelatihan tersebut Andre Irawan memberikan dua materi, yaitu dalam bentuk tutorial dan praktek. “Hal terpenting yang diharapkan dari pelatihan ini, mereka bisa membawa perubahan dan memberi kemajuan bagi futsal di daerahnya, dan futsal Indonesia secara keseluruhan,” tegas Sai Dong.
(mir)
Berita Terkait
Evan Soumilena Bawa...
Evan Soumilena Bawa Fafage Banua Menang 8-4 atas Tiga Raja United
Cosmo JNE Jakarta Tundukkan...
Cosmo JNE Jakarta Tundukkan Rafhely FC 4-2 di Pro Futsal League
Ketua Umum FFI Michael...
Ketua Umum FFI Michael Sianipar Sebut Kemenangan Indonesia di Piala AFF Futsal 2024 sebagai Prestasi Mutlak
Cosmo JNE Jakarta Rebut...
Cosmo JNE Jakarta Rebut Posisi Ketiga di 3Second Futsal Super Cup 2024
Hasil Futsal 4 Nations...
Hasil Futsal 4 Nations World Series: Hujan Gol, Argentina Kalahkan Arab Saudi 8-7
Federasi Futsal Indonesia...
Federasi Futsal Indonesia Lakukan FGD untuk Akselerasi Prestasi Futsal Indonesia
Berita Terkini
Saul Canelo Alvarez...
Saul Canelo Alvarez Pertanyakan Status Tak Terkalahkan Terence Crawford
16 menit yang lalu
Seleknas Karate-Do Indonesia,...
Seleknas Karate-Do Indonesia, PB Forki Jaring Bibit Atlet Berprestasi dan Bermartabat
33 menit yang lalu
Dukung Tim Favoritmu!...
Dukung Tim Favoritmu! Saksikan Bundesliga 2024/25 Pekan ke-31 di VISION+
50 menit yang lalu
Siapa Ian Machado Garry?...
Siapa Ian Machado Garry? Petarung yang Tertarik Menguji Islam Makhachev di Kelas Welter UFC
1 jam yang lalu
Rasakan Setiap Pukulan,...
Rasakan Setiap Pukulan, Saksikan Setiap Aksi: Streaming Rangkaian ATP Tour di VISION+
2 jam yang lalu
Deretan Gelar Naoya...
Deretan Gelar Naoya Inoue: Raja Kelas Ringan hingga Bantam Super Tak Terbantahkan
2 jam yang lalu
Infografis
Musuh-musuh Utama AS...
Musuh-musuh Utama AS dan NATO akan Gelar Latihan Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved