3 Pemain Lebihi Regulasi, PSM Makassar Tambah Talenta Muda

Jum'at, 10 Februari 2017 - 02:00 WIB
3 Pemain Lebihi Regulasi, PSM Makassar Tambah Talenta Muda
3 Pemain Lebihi Regulasi, PSM Makassar Tambah Talenta Muda
A A A
BAROMBONG - Skuat Juku Eja PSM Makassar menambah pemain muda ke dalam tim untuk mengarungi turnamen pramusim Piala Presiden tahun ini.

Pada sesi latihan kemarin, tiga pemain muda ikut bergabung yakni Romario dan Syafei sebagai striker dan Nur Hidayat sebagai bek tengah. Ketiga pemain ini dipanggil untuk mempersiapkan diri mengarungi Piala Presiden musim ini.

Hal ini dikarenakan, tiga pemain yang dinilai masih bisa mengikuti regulasi U-23 ternyata sudah melebihi umurnya, karena pada regulasi tersebut hanya mensahkan pemain yang tanggal kelahirannya maksimal 1 Januari 1995. Sementara tiga pemain PSM kelahiran 1994 yakni Wasiyat Hasbullah, Syaiful dan Andri Faisal Amru.

Pelatih PSM Robert Alberts mengatakan, jadi ketiga pemain sebelumnya sudah masuk kategori senior. "Makanya kita panggil tiga lagi, dari latihan tadi mereka cukup bagus," katanya.

Kondisi ini membut PSM hanya bisa memakai lima pemain saja yakni Hilman (kiper) Asnawi Mangkualang, Reva Adi Utama, Ridwan Tawainella dan M Arfan. Namun, tiga pemain sebelumnya sudah tampil di laga perdana melawan Persib Bandung.

Robert mengatakan, untuk laga selanjutnya ketiga pemain ini belum bisa diturunkan, karena baru saja bergabung. "Mungkin di pertandingan ketiga baru mereka bisa tampil. Karena saat ini mereka baru gabung," ujarnya lagi.

Sementara itu Asisten Pelatih PSM Syamsuddin Batola, mengatakan ketiga pemain ini memang sengaja dipanggil. "Karena memang kuota pemain U-23 masih kurang, sekaligus melengkapi tim kedua ini," beber Syamsuddin.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6731 seconds (0.1#10.140)