Dramatis, Persib Bandung Rebut Tiket Semifinal dari Mitra Kukar

Sabtu, 25 Februari 2017 - 20:23 WIB
Dramatis, Persib Bandung...
Dramatis, Persib Bandung Rebut Tiket Semifinal dari Mitra Kukar
A A A
SOLO - Persib Bandung berhasil memastikan tiket semifinal Piala Presiden 2017 usai menaklukkan Mitra Kukar dengan skor tipis 3-2. Di laga tersebut, kapten Maung Bandung, Atep Rizal memborong dua gol.

Tampil di Stadion Manahan, Solo, Persib membuka keunggulan di menit ke-11 melalui tendangan loop Atep. Sang Kapten mencatatkan namanya di papan skor setelah dengan cermat menipu Gerri Mandagi.

Mitra Kukar sempat menyamakan kedudukan di menit ke-29 melalui Wiganda Pradika. Namun, Persib Bandung kembali unggul setelah Vladimir Vujovic menanduk bola pada menit ke-32. Babak pertama berakhir dengan keunggulan Persib, 2-1.

Di babak kedua, Persib melakukan pergantian pemain dengan menarik keluar Dedi Kusnandar dan memasukkan Erick Weeks. Di menit ke-73, Atep memperbesar keunggulan Persib menjadi 3-1.

Gol kedua Atep tersebut lahir melalui tandukan yang memanfaatkan bola muntah hasil tendangan bebas Shohei. (Baca juga: Awas! Adu Penalti akan Sulitkan Persib )

Gol tersebut langsung direspon oleh Mitra Kukar. Hanya berselang dua menit setelahnya, Andre Agustiar sukses memperkecil ketertinggalan menjadi 2-3 usai memanfaatkan umpan Bayauw.

Tidak ada gol tambahan di sisa laga, kemenangan 3-2 membuat Persib Bandung memastikan tiket semifinal Piala Presiden 2017. Sementara Mitra Kukar harus mengubur ambisi mereka di Piala Presiden tahun ini.

Susunan pemain Persib Bandung vs Mitra Kukar

Persib Bandung:
I Made Wirawan, Achmad Jufriyanto, Henhen Herdiana, Tony Sucipto, Vladimir Vujovic, Atep, Dedi Kusnandar, Febri Kusnandar, Febri Haryadi, Gian Zola, Hariono, Sergio Van Dijk

Mitra Kukar: Gerri Mandagi, Jorge Gotor, Saepuloh Maulana, Syaiful Ramadhan, Wiganda Pradika, Dhika Pratama, Oh Inkyun, Septian David M, Zulham Zamrun, Aldino Herdianto, Yogi Rahadian
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0988 seconds (0.1#10.140)