Persib Bandung Tidak Punya Pemain Pelapis

Jum'at, 03 Maret 2017 - 04:00 WIB
Persib Bandung Tidak...
Persib Bandung Tidak Punya Pemain Pelapis
A A A
BANDUNG - Sebanyak 23 pemain sudah resmi menjadi anggota Persib Bandung. Namun, hingga berlangsungnya leg pertama semifinal Piala Presiden 2017 kontra Pusamania Borneo, masih ada yang belum mendapat jatah bermain.Tidak hanya pemain muda, sejumlah nama yang tergolong senior juga belum merasakan atmosfer turnamen pra-musim ini. Imam Fadilah (Kiper), Jajang ‘Jasuk’ Sukmara (bek) dan Tantan (penyerang) termasuk yang belum sempat merumput.Namun, bukan berarti kualitas mereka jauh dibanding pemain yang sering diturunkan. Pasalnya, di bawah asuhan Djadjang ‘Djanur’ Nurjaman, kualitas semua pemain yang dimiliki Maung Bandung dinilai tidak terpaut terlalu jauh.“Pemain Persib tidak ada yang istilahnya pelapis atau berlabel cadangan. Jika salah satu tidak bisa tampil, pemain penggantinya sama bagusnya,” ungkap salah satu legenda Persib, Yudi Guntara.Meratanya kualitas pemain, dinilai Yudi sebagai hasil kebijakan Djanur yang tidak sungkan melakukan rotasi. Alhasil, meski berstatus sebagai pemain pengganti, mereka dinilai punya kemampuan yang hampir setara dengan pemain yang digantinya.“Di (barisan) belakang, di situ ada Supardi (Nasir), Tony Sucipto, juga ada Jajang Sukmara. Saya kira kesuksesan Djadjang Nurdjaman terletak dirotasi pemain,” tambah mantan pemain Persib era 1990-an itu.Lebih jauh Yudi menilai Atep dkk saat ini memiliki mental bertanding yang sama besar. Tidak hanya saat bermain di kandang, mental pasukan Pangeran Biru pada laga tandang juga dinilai sudah cukup terbangun baik.“Pemain Persib punya mental bertanding dan kepercayaan diri yang sangat bagus. Karena Persib tim yang selalu menang. Minimal pemainya punya kepercayaan diri (yang tinggi),” pungkas Yudi.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0795 seconds (0.1#10.140)