Marcos Rojo Terancam Hukuman Usai Terbukti Injak Hazard

Selasa, 14 Maret 2017 - 12:07 WIB
Marcos Rojo Terancam Hukuman Usai Terbukti Injak Hazard
Marcos Rojo Terancam Hukuman Usai Terbukti Injak Hazard
A A A
LONDON - Sudah jatuh tertimpa tangga. Begitulah ungkapan yang pas untuk Manchester United usai disingkirkan Chelsea di perempat final Piala FA, Selasa (14/3/2017) dini hari WIB.

Selain dikalahkan The Blues dengan skor 0-1, MU juga harus kehilangan Ander Herrera akibat kartu merah di pertandingan tersebut. Tidak hanya itu, federasi sepakbola Inggris (FA) juga diprediksi bakal menjatuhkan sanksi pada pemain lain.

Pemain tersebut adalah Marcos Rojo yang terbukti menginjak Eden Hazard di babak kedua. Rojo sangat mungkin mendapat kartu merah atas tindakannya, namun wasit tidak melihat langsung insiden tersebut.

Mantan penyerang Timnas Inggris, Alan Shearer, menyebut Rojo pantas mendapat kartu merah. Dalam tayangan ulang, Rojo terlihat dengan sengaja menginjak tubuh Hazard.

"Itu jelas sebuah tindakan menginjak. Dia (Rojo) pantas mendapat kartu merah," kata Shearer, dikutip Mirror. (Baca juga: Manchester United Bertekuk Lutut di Hadapan Chelsea )

Jika investigasi yang dilakukan FA cukup kuat untuk memberikan Rojo sanksi, maka bukan tidak mungkin sang pemain akan mendapatkan skorsing tiga pertandingan. Sekaligus menambah daftar pemain MU yang absen.

Sebelumnya, kasus serupa dialami Zlatan Ibrahimovic yang terlibat kontak fisik dengan menyikut wajah Tryon Mings (AFC Bourbemouth). Zlatan lolos dari kartu merah, namun dia harus menjalani larangan bertanding selama tiga pertandingan.

(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6940 seconds (0.1#10.140)