Barcelona Atasi Perlawanan Valencia di Camp Nou

Senin, 20 Maret 2017 - 04:47 WIB
Barcelona Atasi Perlawanan...
Barcelona Atasi Perlawanan Valencia di Camp Nou
A A A
BARCELONA - Barcelona sukses memetik kemenangan saat menjamu Valencia dalam lanjutan Liga Spanyol, Senin (20/3/2017) dini hari WIB. Sempat berbalas gol, El Barca akhirnya mengakhiri laga dengan kemenangan 4-2.

Menjamu Valencia di Camp Nou, Barcelona langsung tertinggal di menit ke-29. Gawang El Barca mampu ditembus Eliaquim Mangala usai memanfaatkan umpan Daniel Parej.

Keunggulan Valencia tidak bertahan lama. Sebab, sebelum babak pertama berakhir Barcelona menyamakan skor menjadi 1-1 melalui aksi Luis Suarez di menit ke-35.

Di penghujung babak pertama, Barcelona diuntungkan hadiah penalti pada menit ke-44. Lionel Messi yang dipercaya sebagai eksekutor berhasil mengecoh penjaga gawang, sekaligus membuat timnya berbalik memimpin.

Kendati begitu, Valencia tampil mengejutkan dengan menyamakan skor sebelum babak pertama berakhir. Ialah Munir El Haddadi, mencetak gol cepat ke gawang Barcelona yang menandai babak pertama dengan skor sama kuat 2-2.

Di babak kedua, Lionel Messi kembali mencatatkan namanya di papan skor. Tepatnya di menit ke-52, penyerang berjuluk La Pulga membalik keadaan menjadi 3-2.

Unggul tipis 3-2 belum membuat pelatih Luis Enrique tenang. Dia mengganti Rafinha dan memasukkan Andre Gomes pada menit ke-76. Keputusan tersebut agaknya berbuah manis karena Gomez menegaskan keunggulan Barca.

Pemain yang baru masuk itu mencetak gol di menit ke-89, mempertegas keunggulan Barcelona sekaligus mengunci kemenangan 4-2. Tambahan tiga poin membuat El Barca mengoleksi 63 poin dan duduk di urutan kedua klasemen La Liga.

Susunan pemain kedua tim,

Barcelona: Marc-Andre Ter Stegen, Javier Mascherano, Gerard Pique, Samuel Umtiti, Andres Iniesta, Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Rafinha, Lionel Messi, Luis Suarez, Neymar

Valencia: Diego Alves, Ezequiel Garay, Eliaquim Mangala, Martin Montoya, Joao Cancelo, Jose Gaya, Enzo Perez, Fabian Orellana, Dani Parejo, Carlos Soler, Munir El Haddadi
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1065 seconds (0.1#10.140)