Hasil Lengkap WRC Reli Prancis 2017 dan Klasemen Sementara

Senin, 10 April 2017 - 15:52 WIB
Hasil Lengkap WRC Reli Prancis 2017 dan Klasemen Sementara
Hasil Lengkap WRC Reli Prancis 2017 dan Klasemen Sementara
A A A
KORSIKA - Persaingan antar pereli di ajang Kejuaraan Dunia Reli Mobil FIA (WRC) 2017 makin sengit pasca seri keempat. Itu setelah Thierry Neuville (Hyundai) keluar sebagai pemenang WRC Reli Prancis 2017 di Pulau Korsika, Minggu (9/4/2017).

Ya, usai Sebastien Ogier (M-Sport Ford) jadi yang terdepan di seri pertama musim ini, WRC Reli Monte Carlo dengan lintasan aspal bersalju. Jari-Matti Latvala kemudian mengantar Toyota menang lagi di ajang ini pada ronde kedua di atas salju, WRC Reli Swedia. Dua pekan silam, giliran Kris Meeke membawa Citroen berjaya di medan gravel berdebu WRC Reli Meksiko.
Thierry Neuville (kanan) bersama navigator Nicolas Gilsoul (Hyundai) di WRC Reli Prancis 2017. (Foto-Motorsport)
Nah pada Minggu (9/4/2017), gelaran seri keempat musim ini menghasilkan pemenang berbeda. Dia adalah Thierry Neuville dengan navigator Nicolas Gilsoul di atas Hyundai i20 WRC. Seperti dilaporkan Motorsport, kemenangan pereli Belgia itu tak lepas dari kejadian pada hari Minggu pagi. Mobil Ford Fiesta WRC yang digeber pereli tuan rumah sekaligus juara dunia empat tahun terakhir, Sebastien Ogier, mengalami masalah elektrik. Ia mengaku mobilnya tidak memiliki "tenaga, anti-lag, atau rem tangan" usai akhir reli.

Meski posisi keduanya sempat diambil alih oleh rekan setim Neuville, Dani Sordo, dengan sisa dua tahapan, Ogier berhasil merebutnya kembali di Power Stage. Pereli 33 tahn itu hanya unggul 1,3 detik di depan Sordo.

Sordo, yang dikenal sebagai spesialis aspal, mengalami kesulitan pada sesi pembuka Sabtu. Tapi pereli Spanyol itu masih bisa memastikan dua mobil Hyundai berada di podium akhir. Ia hampir terpaut 1 menit di belakang rekan setimnya.

Jari-Matti Latvala yang tampil cepat pada penghujung reli, berhasil mencuri posisi keempat setelah unggul dengan jarak yang sangat tipis – 0,1 detik – di depan satu-satunya pereli Citroen yang finis di WRC Reli Prancis 2017, Craig Breen.

Pemenang Reli Swedia itu juga berhak mendapatkan lima poin tambahan setelah berhasil memenangi Power Stage. Adapun kendati turun satu posisi, Breen berhasil melalui tahapan Novella meski tanpa bantuan interkom (alat bantuan komunikasi pereli dengan codriver/navigator).

Pereli Hyundai lainnya, Hayden Paddon, menjadi pereli WRC terakhir yang berada di 10 besar. Pereli Selandia Baru itu menempati urutan keenam, 2 menit 16 detik di belakang Neuville. Sementara Ott Tanak terlempar ke luar 10 besar setelah mengalami kecelakaan pada Jumat dan masalah busi pada Sabtu.

Adapun eks pereli tim pabrikan Volkswagen, Andreas Mikkelsen, sukses menjuarai kategori WRC2 dengan mobil Skoda Fabia R5. Ia mengungguli pereli M-Sport, Teemu Suninen, dan pereli lokal, Yohan Rossel.

Berikut hasil lengkap WRC Reli Prancis 2017:
Hasil WRC Reli Prancis 2017 (8 besar pereli). (Foto-WRC)
Berikut klasemen sementara pereli WRC Reli Dunia 2017:
Klasemen pereli WRC Reli Dunia 2017 usai Reli Prancis. (Foto-WRC)
Berikut klasemen sementara tim/manufaktur WRC Reli Dunia 2017:
Klasemen manufaktur WRC Reli Dunia 2017 usai Reli Prancis. (Foto-WRC)
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9471 seconds (0.1#10.140)