Prediksi Skor Juventus vs Barcelona, Liga Champions 12/4/2017
A
A
A
TURIN - Barcelona butuh keajaiban untuk mencapai babak perempat final Liga Champions 2016/2017. Itu terjadi ketika mereka mengalahkan Paris Saint-Germain (PSG) 6-1 pada leg 2 babak 16 besar, guna membalikkan agregat jadi unggul 6-5. Tapi bagaimana kala Lionel Messi dkk bersua Juventus, lawan yang mereka kalahkan di final ajang ini dua tahun silam?
Jelang leg 1 babak perempat final Liga Champions 2016/2017 di Juventus Stadium, Rabu (12/4) dini hari WIB. Barcelona datang bermodal kekalahan 0-2 di markas Malaga, sedang Si Nyonya Tua mengatasi tamunya, Chievo 2-0. Dari sisi skuat, kemewahan ada di pihak tuan rumah walau tim tamu masih memiliki Trio MSN. Sebelum nonton bareng, kami temani Anda dengan kabar tim, perkiraan starting eleven, dan prediksi skornya.
Kabar tim (Juventus)
*Pelatih Juventus Massimiliano ‘Max’ Allegri membuat sejumlah perubahan di starting eleven tim Zebra dalam kemenangan 2-0 atas Chievo akhir pekan lalu. Untuk leg 1 kontra Barcelona, Allegri dipastikan memanggil lagi para pemain utamanya. Untuk Dani Alves, untuk pertama kalinya dia akan menghadapi mantan klub. Hanya Marko Pjaca yang tenaganya tak bisa digunakan untuk laga ini. Sedangkan Juan Cuadrado hanya butuh tambahan satu kartu kuning untuk terkena skorsing.
Kabar tim (Barcelona)
*Sergio Busquets tak bisa dipakai jasanya untuk pertandingan ini akibat akumulasi kartu kuning pada duel terakhir kontra Paris Saint-Germain (PSG) di babak 16 besar. Sedangkan Neymar, Ivan Rakitic, dan Gerard Pique butuh tambahan satu kartu kuning lagi untuk terkena skorsing.
*Kondisi Pique dan Rakitic segar di laga ini, usai akhir pekan lalu tak main dalam kekalahan 0-2 di markas Malaga karena suspensi. Sementara Aleix Vidal dan Rafinha sudah tak bisa digunakan tenaganya hingga akhir musim karena cedera. Ini berarti Barcelona miskin pilihan di sektor kanan, sebab Arda Turan kebugarannya masih diragukan fit 100 persen buat tampil di kandang Juventus.
Perkiraan starting eleven
Juventus (4-2-3-1)
Buffon (g): Sandro, Chiellini, Bonucci, Alves; Khedira, Pjanic; Mandzukic, Dybala, Cuadrado; Higuain
Barcelona (4-3-3)
Ter Stegen (g): Alba, Umtiti, Pique, Roberto; Gomes, Iniesta, Rakitic; Neymar, Suarez, Messi
Analisa skor
*Barcelona telah memenangkan 23 dari 29 laga terakhirnya di Liga Champions.
*Barcelona setidaknya mencetak 2 gol pada 24 dari 30 laga belakangan mereka di Liga Champions.
*Juventus tidak kebobolan pada 6 dari 8 laga teraktualnya di Liga Champions.
*Juventus memenangkan 6 dari 7 laga terakhir mereka di Liga Champions.
*Tercipta total gol lebih dari 2,5 pada 7 dari 8 laga belakangan Barcelona di Liga Champions.
*Tercipta total gol kurang dari 2,5 pada 5 dari 6 laga teraktual Juventus di Liga Champions.
*Juventus tidak pernah kalah di kandang saat menjamu Barcelona di kompetisi Eropa (2 menang, 2 imbang) dengan total gol tercipta pada 3 diantaranya di bawah 2,5.
*Juventus sudah tidak pernah kalah di kandang dalam 21 laga kandang terakhir di Eropa sejak takluk 0-2 dari Bayern Muenchen pada April 2013.
*Rapor kandang Juventus di Liga Champions musim ini: 0-0 vs Sevilla, 1-1 vs Lyon, 2-0 vs Dinamo Zagreb, 1-0 vs Porto.
*Barcelona hanya menang 4 kali dari 10 laga tandang terakhir mereka di Eropa, dengan dua kekalahan didapat dari 4 lawatan teraktual (2-1 vs Gladbach, 1-3 vs Man City, 2-0 vs Celtic, 0-4 vs PSG).
*Rapor Barcelona saat tandang ke rumah wakil Italia di Eropa: menang 6, seri 9, kalah 5.
*Rapor Juventus di kandang vs wakil Spanyol di Eropa: menang 14, seri 8, kalah 2.
Prediksi skor Juventus vs Barcelona (2-1)
Sejatinya, persentase Barcelona meraih hasil imbang di rumah wakil Italia lebih besar ketimbang mereka menang atau kalah. Tapi dengan rapor serupa, Juventus ditambah modal performa terakhirnya berpotensi melukai tamunya kali ini. Bagaimana menurut Anda, Juventini dan Barcelonistas? Ketik prediksi pertandingan dan tebakan skor akhir kamu di bawah ini yuk.
Jelang leg 1 babak perempat final Liga Champions 2016/2017 di Juventus Stadium, Rabu (12/4) dini hari WIB. Barcelona datang bermodal kekalahan 0-2 di markas Malaga, sedang Si Nyonya Tua mengatasi tamunya, Chievo 2-0. Dari sisi skuat, kemewahan ada di pihak tuan rumah walau tim tamu masih memiliki Trio MSN. Sebelum nonton bareng, kami temani Anda dengan kabar tim, perkiraan starting eleven, dan prediksi skornya.
Kabar tim (Juventus)
*Pelatih Juventus Massimiliano ‘Max’ Allegri membuat sejumlah perubahan di starting eleven tim Zebra dalam kemenangan 2-0 atas Chievo akhir pekan lalu. Untuk leg 1 kontra Barcelona, Allegri dipastikan memanggil lagi para pemain utamanya. Untuk Dani Alves, untuk pertama kalinya dia akan menghadapi mantan klub. Hanya Marko Pjaca yang tenaganya tak bisa digunakan untuk laga ini. Sedangkan Juan Cuadrado hanya butuh tambahan satu kartu kuning untuk terkena skorsing.
Kabar tim (Barcelona)
*Sergio Busquets tak bisa dipakai jasanya untuk pertandingan ini akibat akumulasi kartu kuning pada duel terakhir kontra Paris Saint-Germain (PSG) di babak 16 besar. Sedangkan Neymar, Ivan Rakitic, dan Gerard Pique butuh tambahan satu kartu kuning lagi untuk terkena skorsing.
*Kondisi Pique dan Rakitic segar di laga ini, usai akhir pekan lalu tak main dalam kekalahan 0-2 di markas Malaga karena suspensi. Sementara Aleix Vidal dan Rafinha sudah tak bisa digunakan tenaganya hingga akhir musim karena cedera. Ini berarti Barcelona miskin pilihan di sektor kanan, sebab Arda Turan kebugarannya masih diragukan fit 100 persen buat tampil di kandang Juventus.
Perkiraan starting eleven
Juventus (4-2-3-1)
Buffon (g): Sandro, Chiellini, Bonucci, Alves; Khedira, Pjanic; Mandzukic, Dybala, Cuadrado; Higuain
Barcelona (4-3-3)
Ter Stegen (g): Alba, Umtiti, Pique, Roberto; Gomes, Iniesta, Rakitic; Neymar, Suarez, Messi
Analisa skor
*Barcelona telah memenangkan 23 dari 29 laga terakhirnya di Liga Champions.
*Barcelona setidaknya mencetak 2 gol pada 24 dari 30 laga belakangan mereka di Liga Champions.
*Juventus tidak kebobolan pada 6 dari 8 laga teraktualnya di Liga Champions.
*Juventus memenangkan 6 dari 7 laga terakhir mereka di Liga Champions.
*Tercipta total gol lebih dari 2,5 pada 7 dari 8 laga belakangan Barcelona di Liga Champions.
*Tercipta total gol kurang dari 2,5 pada 5 dari 6 laga teraktual Juventus di Liga Champions.
*Juventus tidak pernah kalah di kandang saat menjamu Barcelona di kompetisi Eropa (2 menang, 2 imbang) dengan total gol tercipta pada 3 diantaranya di bawah 2,5.
*Juventus sudah tidak pernah kalah di kandang dalam 21 laga kandang terakhir di Eropa sejak takluk 0-2 dari Bayern Muenchen pada April 2013.
*Rapor kandang Juventus di Liga Champions musim ini: 0-0 vs Sevilla, 1-1 vs Lyon, 2-0 vs Dinamo Zagreb, 1-0 vs Porto.
*Barcelona hanya menang 4 kali dari 10 laga tandang terakhir mereka di Eropa, dengan dua kekalahan didapat dari 4 lawatan teraktual (2-1 vs Gladbach, 1-3 vs Man City, 2-0 vs Celtic, 0-4 vs PSG).
*Rapor Barcelona saat tandang ke rumah wakil Italia di Eropa: menang 6, seri 9, kalah 5.
*Rapor Juventus di kandang vs wakil Spanyol di Eropa: menang 14, seri 8, kalah 2.
Prediksi skor Juventus vs Barcelona (2-1)
Sejatinya, persentase Barcelona meraih hasil imbang di rumah wakil Italia lebih besar ketimbang mereka menang atau kalah. Tapi dengan rapor serupa, Juventus ditambah modal performa terakhirnya berpotensi melukai tamunya kali ini. Bagaimana menurut Anda, Juventini dan Barcelonistas? Ketik prediksi pertandingan dan tebakan skor akhir kamu di bawah ini yuk.
(sbn)