Persipura Paksa Bali United Telan Kekalahan Kedua

Minggu, 23 April 2017 - 17:21 WIB
Persipura Paksa Bali...
Persipura Paksa Bali United Telan Kekalahan Kedua
A A A
GIANYAR - Persipura Jayapura sukses memetik poin sempurna di kandang Bali United. Pasukan Liestiadi menang 2-1 pada pekan kedua Liga 1 2016/2017 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (23/4/2017).

Mutiara Hitam -julukan Persipura- menekan sejak awal. Serangan cepat dibangun trio lini depan Boaz Solossa, Marinus Mariyanto Manewar, dan Nelson Alom. Tak pelak, pendukung Bali United terdiam saat laga baru berjalan empat menit saat Marinus Mariyanto sukses mengoyak gawang I Made Wardhana.

Namun, Bali United cepat bereaksi. Pasukan Hans Peter Schaller coba tenang dan mengatur sejumlah serangan yang membuat kerepotan barisan pertahanan Persipura.

Puncaknya terjadi di menit ke-32. Setelah beberapa kali gagal dalam percobaan, Sylvano Dominique Convalius yang berada di kotak penalti akhirnya sukses menjebol gawang Yoo Jae Hoon setelah memaksimalkan umpan silang terukur Yabes Roni.

Namun, Persipura kembali unggul. Mutiara Hitam mendapat keuntungan setelah pemain belakang Bali unitad Abdul Rahman Sulaiman membuat gol bunuh diri pada menit ke- 43. Abdul Rahaman yang coba menghalau umpan silang Prisca Elisa Womsiwor, namun justru menceploskan bola ke gawang sendiri. Ini gol bunuh diri pertama di Liga 1 2016/2017.

Memasuki babak kedua, tuan rumah coba mengejar defisit gol. Namun, sejumlah percobaan gagal membuahkan hasil. Sylvano yang lolos dari jebakan off-side sukses menggiring bola hingga ke area penalti dan melepaskan umpan ke Irfan Bachdim pada menit ke-59, namun peluang emas menguap, Irfan gagal menjebol gawang Persipura.

Rapatnya pertahanan Mutiara Hitam juga membuat Bali United, tak mampu membalas gol. Hingga babak kedua berakhir, kedudukan tetap 2-1 untuk tim tamu Persipura.

Dengan hasil ini, Persipura melonjak ke peringkat 4 dengan empat poin. Di laga pembuka, Persipura menelan hasil imbang 1-1 saat menjamu Persegres Gresik United. Berikutnya, Persipura dijamu Semen Padang, 28 April 2017.

Sementara bagi Bali United, ini merupakan kekalahan kedua setelah pada laga perdana dikalahkan Madura United 0-2 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, 16 April lalu.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0937 seconds (0.1#10.140)