Yakin, Tapi Djadjang Tetap Menginjak Bumi

Selasa, 25 April 2017 - 22:00 WIB
Yakin, Tapi Djadjang...
Yakin, Tapi Djadjang Tetap Menginjak Bumi
A A A
BANDUNG - Pelatih Persib Bandung Djadjang 'Djanur' Nurdjaman tak ingin terlalu percaya diri jelang laga kontra Sriwijaya FC dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (29/4/2017). MEski optimistis bisa meraup poin penuh, namun Djadjang menilai tim yang dijuluki Laskar Wong Kito itu bukan tim yang sembarangan.

"Sriwijaya FC materi pemainnya tidak jauh beda dengan musim sebelumnya. Kami lihat saat lawan Semen Padang. Tetap tim yang lama, tapi malah lebih solid. Jadi, tidak ada alasan untuk menganggap remeh," kata Djanur.

Pelatih berusia 59 tahun itu menambahkan, dari sisi penyerang, Sriwijaya FC dipastikan berbahaya lantaran memiliki Alberto 'Beto' Goncalves dan Hilton Moreira yang sangat berpengalaman dalam urusan mencetak gol.

"Meski kami juga punya mantan Sriwijaya di posisi belakang (Jufriyanto dan Supardi), saya kira tidak berpengaruh besar. Di liga manapun biasa seperti itu dan tidak akan menjadi keuntungan," katanya.

Djanur berharap di sisa waktu sebelum laga dimulai segala kekurangan bisa teratasi dan hasil evaluasi di dua laga sebelumnya bisa dimaksimalkan dengan baik sehingga kemenangan tiga poin bisa benar-benar didapatkan.

"PR (pekerjaan rumah) saya di belakang karena kemarin (lawan PS TNI) kami kemasukkan gol yang semestinya tidak terjadi," ungkap Djadjang. "Soal menyerang, kami punya modal dua gol. Bahkan sebenarnya bukan hanya dua gol, gol-gol yang dianulir kalau jeli sebenarnya itu keuntungan buat kami. Essien tidak offside, Jupe (Jufriyanto) 50:50, Atep ada bunga-bunganya dan banyak menciptakan peluang. Jadi lini depan ada solusi."

"Febri dan Zola juga diharapkan membantu. Karena sampai saat ini kami masih pusing tanpa keduanya. Harus memainkan tiga pemain muda. Tanpa dua ini (Zola dan Febri) cukup repot. Besok (hari ini) baru gabung," pungkasnya.
(sha)
Berita Terkait
Gol Bunuh Diri Menit...
Gol Bunuh Diri Menit Akhir Antarkan Arema Pecundangi Bali United
Persib Vs Persija :...
Persib Vs Persija : Kemenangan Jadi Harga Mati Kedua Tim
Performa Jeblok, Robert...
Performa Jeblok, Robert Rene Albert Resmi Mengundurkan Diri dari Persib Bandung
Diwarnai Kartu Merah...
Diwarnai Kartu Merah Nadeo Argawinata, Bali United Taklukkan Persib Bandung dengan 10 Pemain
Hadapi Bali United,...
Hadapi Bali United, Thomas Doll Berharap Para Pemain Persija Jakarta tetap Bugar Usai kembali dari Timnas Indonesia
Persis Solo vs Persija...
Persis Solo vs Persija Jakarta, Thomas Doll Enggan Terlena
Berita Terkini
Orang Tua Atlet Cilik...
Orang Tua Atlet Cilik Rasya Alteza Apresiasi Dukungan MNC Lido City di Kejuaraan Silat Internasional
56 menit yang lalu
MNC Lido Dukung Atlet...
MNC Lido Dukung Atlet Cilik Pencak Silat Tampil di Ajang Internasional
1 jam yang lalu
Profil Djenna de Jong,...
Profil Djenna de Jong, Bintang Muda Diaspora yang Batal Bela Timnas Indonesia
1 jam yang lalu
Kenapa Mike Tyson Bisa...
Kenapa Mike Tyson Bisa Masuk Penjara? Ternyata Ini Penyebabnya
2 jam yang lalu
Ada Khabib Nurmagomedov...
Ada Khabib Nurmagomedov di Balik Penolakan Islam Makhachev vs Ilia Topuria
3 jam yang lalu
Pembuktian Kekuatan...
Pembuktian Kekuatan Monster KO Naoya Inoue di Amerika Serikat
4 jam yang lalu
Infografis
Aktivitas Gempa Bumi...
Aktivitas Gempa Bumi Bisa Dipengaruhi Panas Matahari
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved