Wenger: Arsenal Dalam Masalah

Sabtu, 13 Mei 2017 - 14:47 WIB
Wenger: Arsenal Dalam...
Wenger: Arsenal Dalam Masalah
A A A
STOKE-ON-TRENT - Stoke City akan kedatangan tamu istimewa pada lanjutan Liga Inggris musim 2016/2017. Adalah Arsenal yang bakal menguji ketangguhan Mark Hughes di Britannia Stadium, Sabtu (13/5/2017) malam WIB.

Ini bukan perkara mudah buat tuan rumah bisa mencuri tiga poin di depan penggemar. Pasalnya menuju tahap penutupan musim ini tim berjuluk The Potters hanya sekali merebut kemenangan dari sembilan pertandingan terakhir mereka.

Hasil itu tentunya tidak diharapkan Hughes mengingat posisi klubnya masih belum aman dari zona degradasi. Karenanya melawan Arsenal tuan rumah setidaknya hanya memerlukan satu poin untuk memastikan bahwa ini bukan musim terburuk mereka sejak promosi ke Liga Inggris.

"Sesuatu mungkin tidak seperti yang kami inginkan musim ini, dan itu karena berbagai alasan. Tapi kami masih memiliki kesempatan untuk menyelesaikan musim ini dalam posisi tertinggi Liga Primer. Kami berusaha memosisikan sebagai klub terbaik ke-10. Jika kami tidak melakukan itu maka kami akan mengakuinya. Tapi saya yakin musim depan kami akan jauh lebih kuat," cetus Hughes.

Rekor pertemuan Hughes versus Arsene Wenger bisa menjadi batu sandungan buat Arsenal. Pasalnya, dari delapan kali bertemu mantan pemain Manchester United itu tak pernah menelan kekalahan melawan pelatih berkebangsaan Prancis.

Di bagian lain, Arsenal berusaha untuk menjaga peluang mereka merebut tiket Liga Champions musim depan. Saat ini Meriam London berada di urutan kelima dengan raihan 66 atau selisih empat poin dari peringkat tiga Liverpool.

Sejauh ini Arsenal telah merebut empat kemenangan dari lima pertandingan terakhirnya. Hal ini terjadi sejak Wenger melakukan perubahan formasi baru dengan menempatkan tiga pemain belakang untuk kali pertamanya dalam dua dekade.

"Secara tradisional selalu menghadirkan persaingan sengit. Secara keseluruhan, saya harus mengatakan juga bahwa mereka memiliki tim bagus. Stoke sekarang menjadi peserta reguler di Liga Primer selama bertahun-tahun, dan itu berarti siapa pun yang pergi ke sana dalam masalah. Kami harus menunjukkan karakter lagi, kami tahu kami harus bermain untuk memenangkan pertandingan. Kami akan mencoba tetap fokus pada cara kami bermain," jelas Wenger.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1149 seconds (0.1#10.140)