Habisi Barito Putera, Persipura Kirim Ancaman pada PSM Makassar

Selasa, 30 Mei 2017 - 21:10 WIB
Habisi Barito Putera, Persipura Kirim Ancaman pada PSM Makassar
Habisi Barito Putera, Persipura Kirim Ancaman pada PSM Makassar
A A A
JAYAPURA - Persipura Jayapura mengeluarkan sinyal ancaman pada PSM Makassar. Mutiara Hitam menunjukan kekuatannya dengan menggasak Barito Putera 3-1 dalam lanjutan Liga 1 2017 di stadion Mandala, Selasa (30/5/2017).

Persipura Jayapura berhasil menjaga hegemoninya. Armada Liestiadi kini telah mencatat tiga kemennagan beruntun di kompetisi tertinggi Indonesia. Wakil Papua itu meraih angka penuh berkat gol Yohanes Pahabol (14), Muhammad Tahir (38) dan Marinus Wanewar (65).

Ini melanjutkan sukses Persipura Jayapura yang sebelumnya melumat Persiba Balikpapan (2-0) dan Bhayangkara FC (3-2). Berkat torehan itu pula Ricardo Salampessy dkk naik ke posisi dua klasemen sementara Liga 1 dengan 16 angka.

Tentunya ini jadi peringatan tersendiri bagi PSM. Pasalnya, Juku Eja jadi lawan Persipura Jayapura selanjutnya di stadion Andi Mattalatta Mattoanging, Sabtu (3/6/2017). Melihat torehan lawan, Pasukan Ramang wajib berhati-hati.

Soalnya, dari tiga kemenangan berturut-turut Persipura Jayapura, satu diantaranya kala tandang, yakni waktu menyambangi markas Persiba Balikpapan. Terlebih saat dua kali jumpa di Indonesia Soccer Championships (ISC) A 2016, PSM belum pernah menang.

Itu berarti pertemuan antara Persipura Jayapura kontra PSM nanti akan menentukan siapa yang akan menguasai posisi pertama. Pasalnya, armada Robert Alberts saat ini hanya unggul satu angka dari klub yang telah berumur 54 tahun itu.

Sementara bagi Barito Putera, kekalahan ini jadi mimpi buruk bagi pelatih Jacksen Tiago. Pasalnya, dia dikalahkan mantan tim asuhannya. Padahal, tim tamu sempat memangkas defisit lewat gol Dandi Abdulkak di menit ke-31.

Akibat torehan ini pula Barito Putera anjlok ke urutan 14 dengan 10 angka. Mereka hanya terpisah lima angka dari zona merah. Artinya, Laskar Antasari harus bisa mengalahkan Semen Padang pada laga selanjutnya jika tidak ingin terpuruk lebih dalam.

Susunan pemain
Persipura Jayapura: 4-2-3-1

Yoo Jae Hoon; Yustinus Pae, Dominggus Fakdawer, Ricardo Salampessy, Yohanes Ferinando Pahabol; Ian Louis Kabes, Osvaldo Haay; Muhammad Tahir, Imanuel Wanggai, Prisca Womsiwor; Marinus Mariyanto.
Pelatih: Liestiadi

Barito Putera: 4-1-4-1
Shahar Ginanjar; Valentino Telaubun, Ambrizal, Aaron Michael Evans, Dandi Maulana Abdulhak; Rizky Pora; Gavin Kwan Adsit, Fajar Handika, Paulo Oktavianus, Douglas Ricardo Packer; Matias Jesus Cordoba.
Pelatih: Jacksen F Tiago
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6821 seconds (0.1#10.140)