Imbang Lawan Myanmar, Fakhri Husaini: Kami Beruntung

Senin, 10 Juli 2017 - 06:00 WIB
Imbang Lawan Myanmar, Fakhri Husaini: Kami Beruntung
Imbang Lawan Myanmar, Fakhri Husaini: Kami Beruntung
A A A
CHONBURI - Timnas Indonesia U-16 bermain imbang 2-2 atas Myanmar dalam laga perdana Piala AFF U-15 di Stadion Chonburi Campus, Minggu (9/7/2017) sore. Diawal laga tepatnya di menit ke-3, Rendy Juliansyah membuka keunggulan Indonesia menjadi 1-0.

Namun, Myanmar mamapu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat penalti dari N Soe. Tak berselang lama, pada menit 29 Myanmar menggandakan keunggulan menjadi 2-1 lewat LM Htwe. Skor ini bertahan hingga babak pertama berakhir.

Di babak kedua, upaya terus dilakukan awak Garuda Asia untuk mencetak gol, salah satunya lewat Miftahul Husen pada menit ke-53, yang sayangnya belum berbuah gol.

Di masa injury time, gol dari Miftahul Husen menyelamatkan Indonesia dari kekalahan. Tendangannya merobek gawang Myanmar dan laga berakhir 2-2.

Usai laga, pelatih Timnas Indonesia U-16, Fakhri Husaini mengatakan hasil ini dengan cara bermain seperti tadi yang banyak melakukan kesalahan buat saya ini realistis.

"Terutama pada babak pertama banyak melakukan pelanggaran-pelanggaran yang tidak perlu. Kami beruntung (bisa mencetak gol penyeimbang -red)," kata Fakhri, dikutip laman resmi PSSI.

"Masih perlu evaluasi lagi dan banyak catatan untuk perbaikan buat kami saat nanti bertanding melawan Thailand. Memasukkan Husyen dan Alsya harus saya lakukan, saya punya banyak sumber daya. Saya harus memaksimalkan sisi sisi permainan. Masuknya mereka membawa perubahan yang cukup bagi tim ini," tambah Fakhri.

(Baca juga: Miftahul Husyen Selamatkan Merah Putih dari Kekalahan )
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9569 seconds (0.1#10.140)