Timnas Indonesia U-19 Ingin Jajal Kekuatan di Padang
A
A
A
JAKARTA - Tim Nasional Indonesia kembali mengadakan uji coba jelang terjun ke Piala AFF U-18, September 2017 mendatang. Setelah menghadapi Espanyol, skuat asuhan Indra Sjafri kini akan menguji kemampuannya melawan PSP Padang.
Pertandingan akan digelar di Padang, Sabtu (29/7/2017). Tim bakal berangkat dari Jakarta pada Kamis (27/7/2017).
"Besok kita akan bertolak ke Padang karena akan berujicoba melawan PSP Padang pada Sabtu mendatang," ucap Miftahudin, Asisten Pelatih Timnas U-19.
Sebelumnya para pemain menggenjot persiapan selama 10 hari di Cijantung, Jakarta Timur. Usai menghadapi PSP, Timnas U-19 langsung berangkat ke Yogyakarta untuk berlatih di sana dan menghadapi uji coba melawan sejumlah tim lokal.
"Selama 10 hari ini kita melakukan berbagai macam menu latihan. Seperti taktik, fisik, dan lain-lain. Untuk VO2Max, rata-rata anak sudah di angka 59," jelas Miftahudin.
"Setelah ini kami akan langsung pemusatan latihan di Yogyakarta. Di sana akan berujicoba melawan PSS Sleman, PSIM Yogyakarta dan tim lokal lain," tegasnya.
Pertandingan akan digelar di Padang, Sabtu (29/7/2017). Tim bakal berangkat dari Jakarta pada Kamis (27/7/2017).
"Besok kita akan bertolak ke Padang karena akan berujicoba melawan PSP Padang pada Sabtu mendatang," ucap Miftahudin, Asisten Pelatih Timnas U-19.
Sebelumnya para pemain menggenjot persiapan selama 10 hari di Cijantung, Jakarta Timur. Usai menghadapi PSP, Timnas U-19 langsung berangkat ke Yogyakarta untuk berlatih di sana dan menghadapi uji coba melawan sejumlah tim lokal.
"Selama 10 hari ini kita melakukan berbagai macam menu latihan. Seperti taktik, fisik, dan lain-lain. Untuk VO2Max, rata-rata anak sudah di angka 59," jelas Miftahudin.
"Setelah ini kami akan langsung pemusatan latihan di Yogyakarta. Di sana akan berujicoba melawan PSS Sleman, PSIM Yogyakarta dan tim lokal lain," tegasnya.
(bep)