Mainkan Pegolf Terbaik, Indonesia Incar Emas di SEA Games 2017

Jum'at, 28 Juli 2017 - 23:03 WIB
Mainkan Pegolf Terbaik,...
Mainkan Pegolf Terbaik, Indonesia Incar Emas di SEA Games 2017
A A A
JAKARTA - Optimisme tinggi diembuskan Pengurus Besar Persatuan Golf Indonesia (PB PGI) untuk meraih medali emas pada SEA Games XXIX/2017 di Kuala Lumpur, Malaysia. Harapan emas itu dibebankan kepada tim putra dan putri dalam pesta olahraga multievent Asia Tenggara yang dihelat 19-31 Agustus 2017.

"Kita masih punya kesempatan untuk bisa meraih hasil lebih baik dari dua tahun lalu,''kata Ketua Umum PB PGI Murdaya Widyawimarta Po kepada SINDONEWS dalam halalbihalal di Pondok Indah Golf Course, Jakarta Selatan, Jumat (28/7/2017).
Hitungan di atas kertas, peluang medali emas terbuka di sektor putra dan putri. Dengan menurunkan skuad terbaik, dia memiliki keyakinan harapan emas tercapai. Murdaya menggaransi jika dalam pemilihan pegolf ke SEA Games XXIX berdasarkan kualitas. "Tidak ada istilah like atau dislike. Mereka yang terbaik layak membela Indonesia,"tegasnya.

Pemilihan tim berdasarkan beberapa indikator penilaian. Yakni, rangking tertinggi World Amateur Ranking (WAGR), order of merit PB PGI, dan coach pick untuk menentukan strategi yang diterapkan.''Realitisnya kita mempunyai peluang mendapatkan satu emas,''ujar S. Christine Wiradinata, Sekjen PB PGI.

Tim putra diperkuat Jonathan Wijono, Naraajie Emerald Ramadhanputra, Almay Rayhan Yagutah, Kevin Caesario Akbar. Di sektor putri mengandalkan Rivani Adelia Sihotang, Tatiana Jaqueline Wijaya, Ida Ayu Indira Melati Putri.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2310 seconds (0.1#10.140)