Tren Positif, PPS Betako Merpati Putih Kian Digandrungi Generasi Muda

Minggu, 27 Agustus 2017 - 15:21 WIB
Tren Positif, PPS Betako...
Tren Positif, PPS Betako Merpati Putih Kian Digandrungi Generasi Muda
A A A
BOGOR - Perguruan Pencak Silat (PPS) Bela Diri Tangan Kosong (Betako) Merpati Putih (MP) Cabang Kabupaten Bogor makin digandrungi generasi muda. Hal ini terlihat dalam pelaksanaan ujian kenaikan tingkat (UKT) di Gedung DPC PPP Kabupaten Bogor, Minggu (27/8/2017).

Sebanyak 106 anggota PPS Betako Merpati Putih Cabang Kabupaten Bogor yang mayoritasnya merupakan pelajar mulai SD, SMP, hingga SMA, terlihat sangat antusias mengikuti jalannya UKT sejak pukul 06.30 WIB.
Tren Positif, PPS Betako Merpati Putih Kian Digandrungi Generasi Muda

"Mereka terlihat bersemangat sekali walaupun ada yang datang sejak usai salat Subuh dari tempatnya masing-masing," kata Ketua Cabang MP Kabupaten Bogor H Pipih Rusmana, Minggu (27/8/2017).

Ketua MP Cabang Kabupaten Bogor mengatakan, UKT ini diikuti sejumlah kelompok latihan (kolat) di Kabupaten Bogor, diantaranya SMPN 1 Gunung Putri, SMA Budiniyah, Rumah Sakit Marzoeki Mahdi Cilendek Bogor, Bina Bangsa Mandiri, Susu Bendera, Puri Nirwana 3, Saya Anak Indonesia (SAI) dan Danone.
Tren Positif, PPS Betako Merpati Putih Kian Digandrungi Generasi Muda

Menurutnya, para peserta UKT harus mengikuti semua materi ujian yang diberikan, antara lain berupa uji fisik, pematahan benda-benda keras, tata napas dan tata gerak.

"Uji fisik berupa lari 10 kilometer yang dilakukan pagi hari mengelilingi Kompleks Pemkab Bogor. Sedangkan pematahan terhadap benda-benda keras yang dilakukan berupa beton cor, gagang pompa dragon dan plat baja. Selain itu juga diujikan tata gerak yang berupa gerak dasar, langkah, pengarahan, praktis, terikat dan tangkap kunci," paparnya.

Pelaksanaan UKT kali ini, memang terlihat lebih meriah karena diselenggarakan di Gedung DPC PPP Kabupaten Bogor. Karena UKT sebelumnya diadakan di Yayasan Bina Bangsa Mandiri, Gunung Putri, Bogor.

Hadir dalam acara tersebut, Ketua Pengda Jawa Barat Yuwono Darpito, Ketua Diklat MP Cabang Kabupaten Bogor M Said dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bogor Ade Munawaroh.

"Mudah mudahan dengan suksesnya acara UKT kali ini dapat memacu prestasi anggota MP Cabang Kabupaten Bogor pada Kejuaraan Nasional Merpati Putih 2018 yang diselenggarakan di Kota Bogor. Sehingga atlet MP Kabupaten Bogor dapat memberikan prestasi terbaiknya pada event tersebut," kata Ketua Diklat MP Cab Kabupaten Bogor M Said.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0951 seconds (0.1#10.140)